Connect with us

Sosial

Distribusi Air di Sejumlah Kecamatan Tersendat, Ini Penyebabnya

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Handayani Gunungkidul mengaku mengalami kendala dalam pendistribusian air bersih. Pihaknya mengklaim, masalah gangguan jaringan listrik menjadi penyebab utamanya kendala tersebut.

Direktur PDAM Tirta Handayani Gunungkidul, Isnawan Fibrianto menyatakan ada tiga kecamatan yang beberapa pekan terakhir mengalami kendala yakni di Kecamatan Rongkop, Kecamatan Tepus dan Kecamatan Panggang. Permasalahan sendiri berupa tersendatnya distribusi air ke rumah warga.

“Ada beberapa kendala yang dihadapi, yakni suplai listrik terganggu. Misalnya ada pembersihan jalur listrik, kan harus dimatikan. Sehingga mengganggu giliran suplai. Contohnya seharusnya saat ini giliran ada distribusi air, karena mati lampu menyebabkan giliran suplai air bersih terganggu,” ujar Isnawan, Sabtu (03/11/2018).

Ia menambahkan, tingkat konsumsi air bersih masyarakat selama musim kemarau ini mengalami peningkatan. Hal ini terjadi menurut Isnawan, lantaran Penampungan Air Hujan (PAH) sudah tidak ada air, selain itu telaga juga mengering. Praktis warga hanya mengandalkan sumber air dari PDAM.

Berita Lainnya  Hasil Swab Negatif, Warga Nglipar Ucap Syukur dengan Cukur Gundul

“Untuk kawasan Kecamatan Rongkop dan Tepus ada kendala minimnya sumber air bersih. Kedua kecamatan itu mengandalkan dua sumber mata air Wilayu 1 dan 2. Tahun depan  Balai Besar Wilayah Serayu Opak (BBWSO) kemungkinan akan menambah satu sumur di sekitar sumber wilayu,” terang dia.

Untuk kawasan tengah, di Bribin dan Seropan juga saat ini tengah ditambah kapasitas pompanya. Jika tahun ini ditambah satu pompa maka ada 3 pompa disana. Untuk kawasan Panggang, karena lokasi sumber air jauh di Baron dan Ngobaran.

“Kita berusaha menyalurkan air bersih selama 24 jam penuh, karena konsumsi meningkat dan sumber air terbatas menyebabkan beberapa wilayah itu mengalami kendala,” jelas dia.

Sementara salah satu warga Kecamatan Girisubo, Dandi mengatakan, beberapa waktu lalu selama 3 minggu air PDAM tidak mengalir.

Berita Lainnya  Bantu Korban Bencana Kekeringan, Sejumlah Komunitas Terus Gelontor Air Bersih

“Dua hari terakhir sudah berjalan lancar semoga tidak ada kendala lagi,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler