Connect with us

Pariwisata

Dua Hari Libur Panjang Akhir Pekan, 23 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Gunungkidul

Diterbitkan

pada

BDG

Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Lebih dari dua puluh ribu wisatawan mendatangi sejumlah obyek di Gunungkidul pada libur panjang akhir pekan ini. Terhitung sejak Jumat (02/04/2021) kemarin wisatawan masih mengidolakan wisata pantai.

Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul, Hary Sukmono mengatakan selama dua hari sejak Jumat hingga Sabtu kemarin terhitung sudah 23.852 wisatawan masuk ke Gunungkidul. Jumlah ini melebihi prediksi Dispar sendiri dimana selama tiga hari libur, pihaknya memperkirakan 20 ribu wisatawan berkunjung.

“Jumlah ini diperkirakan  terus bertambah dimana puncak liburan sendiri terjadi pada Minggu ini,” ucap Hary, Minggu (04/04/2021).

Hary menambahkan, dari jumlah kunjungan tersebut Pendapatan Asli Daerah yang terkumpul dari long weekend Paskah ini lebih dari Rp. 200juta. Menurutnya  jumlah kunjungan sendiri masih paling banyak menuju pantai sisi timur.

Berita Lainnya  Manfaatkan Kelengahan Petugas Jaga, Wisatawan Mulai Nekat Terobos Masuk Kawasan Pantai

“Terlihat dari retribusi dibandingkan TPR Gesing, TPR JJLS lebih banyak,” ujar dia.

Kendati banyak wisatawan yang berkunjung, pihaknya tetap menjadikan patuh protokol kesehatan sebagai target kunjungan. Pihaknya juga berkoordinasi dengan Tim SAR untuk mengingatkan pengunjung untuk patuh protokol kesehatan.

“Kami koordinasi dengan Tim SAR untuk mendisiplinkan wisatawan,” kata Hary.

Sementara itu, Sekretaris SAR Linmas Wilayah II, Surisdiyanto mengatakan, secara berkala pihaknya menyelenggarakan operasi penegakkan hukum. Dari operasi yang dilaksanakan di Pantai Baron, Pok Tunggal dan Bukit Paralayang ada ratusan wisatawan yang melanggar protokol kesehatan.

“Sehari rerata 100 sampai 150 pelanggar tidak menggunakan masker,” pungkasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler