bisnis
Dukung Pembelajaran Calon Guru, PT HMSI Serahkan Satu Unit Truk Hino 300 ke UNY






Jogja, (pidjar.com) — PT Hino Motor Sales Indonesia (HMSI) memberikan satu unit truk Hino 300 kepada Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Selasa (19/11/2024) untuk mendukung pembelajaran bagi para calon guru.
Presiden Direktur PT HMSI, Takashi Muto mengatakan, penyerahan satu unit truk tersebut merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) sekaligus menjadi sarana pembelajaran praktik yang inovatif bagi para mahasiswa serta memperkenalkan teknologi terkini dari Hino.
“Kami percaya, untuk mencetak tenaga profesional otomotif yang andal, kolaborasi antara dunia industri dan pendidikan adalah hal yang penting,” kata Takashi.
Selain memberikan bantuan unit kendaraan, Hino juga menyelenggarakan kuliah umum bagi mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Otomotif di UNY. Kuliah umum tersebut sebagai bagian dari upaya berbagi pengetahuan dan pengalaman langsung dari industri.







“Kuliah umum yang kami adakan di sini juga merupakan sarana bagi kami untuk berbagi pengalaman industri dan wawasan global dengan generasi muda terutama calon tenaga pengajar,”” jelasnya.
Takeshi mengungkapkan, melalui dukungan berupa unit truk Hino 300, pihaknya berharap mahasiswa dapat langsung mengakses teknologi sesungguhnya.
“Ini bisa mengasah keterampilan, serta beradaptasi dengan standar industri yang sesungguhnya,” ungkapnya.
Head Division Human Capital General Affair PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI), Erwin Walesa menambahkan, penumpang mobil minibus kemungkinan besar bakal beralih ke electric vehicle. Namun demikan, pihaknya yakin kendaraan berat masih akan memanfaatkan mesin bertenaga diesel.
“CSR berbentuk pemberian satu unit truk ke institusi pendidikan menjadi langkah baru yang ditempuh Hino Indonesia. Biasanya, kami memberikan mesin kepada lembaga pendidikan, tapi kali ini, satu unit utuh diberikan sebagai media belajar,” ungkapnya.
Langkah ini, lanjut Erwin, adalah inisiatif untuk bisa berkenalan dengan Hino secara utuh. Pemberian satu unit truk itu dilakukan secara bertahap dan pelan-pelan.
“Sesuai dengan permintaan direktur kita, dimasa depan, ini mulai didistribusikan ke dunia pendidikan,” terangnya.
Erwin berharap, mahasiswa UNY bisa mendapatkan ilmu lebih dari pemberian unit truk tersebut. Sebab para calon guru lebih bisa memahami kondisi aktual mesin secara lebih mendalam.
“Ini media praktik yang cocok untuk mahasiswa. Nantinya, kalau mereka jadi guru, mereka bisa memberi bekal yang cukup ke siswa,” ungkapnya.
Selain itu Erwin memastikan, bagi mahasiswa UNY yang ingin masuk ke industri, mereka juga bisa magang di Hino. Terlebih apabila mereka memiliki kualifikasi yang cukup untuk jadi bagian dari Hino, pihaknya tidak akan ragu menjadikan mereka karyawan tetap.
“Kami berharap juga bisa ada kerja sama riset dengan UNY terkait pengembangan produk dan teknologi,” katanya.
Sementara Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNY, Soni Nopembri menambahkan, pihaknya mewakili rektor menerima unit Hino tersebut berterima kasih atas CSR dari Hino Indonesia.
“Kami sangat berterima kasih atas CSR dari Hino Indonesia. Unit Hino 300 – 130 MDL ini akan sangat bermanfaat bagi mahasiswa kami dengan memberikan mereka pengetahuan dan keterampilan terhadap teknologi otomotif komersial sehingga lulusan nanti siap menghadapi karir masa depan mereka baik sebagai pendidik ataupun kerja di industri,” pungkasnya. (Ken).
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter