Info Ringan
Enam Manfaat Masker Mugwort bagi Kulit Wajah






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Saat ini tanaman mugwort sedang dilirik oleh para pecinta skincare. Karena mugwort memiliki banyak manfaat bagi kulit. Mugwort dinilai berkhasiat bagi kulit berkat kandungan senyawa antibakteri, antijamur, dan antiradang di dalamnya. Tanaman ini juga mengandung berbagai jenis vitamin dan antioksidan yang dapat memperkuat lapisan pelindung kulit. Berikut beberapa manfaat yang bisa Anda peroleh dari tanaman mugwort dilansir dari doktersehat.
Meredakan Gatal Pada Penderita Luka Bakar
Seiring pemulihan, luka bakar akan menimbulkan rasa gatal yang mengganggu. Hampir setiap orang yang mengalami luka bakar akan merasakan gatal pada area luka, tepi luka, atau bagian kulit yang menempel dengan kulit donor pada luka bakar yang parah. Salah satu penelitian yang dimuat dalam Rehabilitation Nursing Journal menemukan bahwa losion mugwort berpotensi meredakan gatal pada penderita luka bakar. Losion tersebut dibuat dari ekstrak mugwort, mentol, etanol murni, dan air suling.
Meredakan Masalah Kulit
Mugwort juga memberikan manfaat bagi orang yang memiliki kulit kering dan sensitif. Pasalnya, senyawa aktif dalam mugwort diyakini mampu menutrisi kulit, membantu pemulihan, serta meredakan radang, kemerahan, dan masalah sejenisnya pada kulit. Ini sebabnya ekstrak mugwort sering digunakan sebagai bahan utama dalam produk perawatan kulit, terutama dalam produk masker. Tidak hanya meredakan masalah kulit, penggunakan masker mugwort secara rutin dinilai dapat melembapkan kulit dan membersihkan pori-pori.







Memperkuat Lapisan Pelindung Kulit
Kulit terlindungi oleh lapisan pelindung yang tersusun dari beberapa jenis protein, di antaranya filaggrin dan loricrin. Produksi kedua protein ini dipengaruhi oleh gen tertentu dalam tubuh Anda. Jika produksinya menurun, kulit dapat menjadi kering dan sensitif. Sebuah penelitian dalam International Journal of Molecular Science menemukan bahwa ekstrak mugwort memiliki manfaat dalam melindungi kulit. Tanaman ini mengaktifkan gen yang memproduksi filaggrin dan loricrin sehingga lapisan pelindung kulit tetap kuat.
Meredakan Gatal Akibat Eksim Dan Alergi
Lapisan pelindung kulit yang rusak akibat penurunan produksi filaggrin dan loricrin merupakan salah satu faktor penunjang terjadinya eksim. Pada beberapa orang, kondisi ini juga bisa memperparah gatal akibat alergi. Senyawa antioksidan dalam mugwort berpotensi merangsang gen pembentuk filaggrin dan loricrin. Dengan cara ini, kulit lebih tahan terhadap keluhan gatal akibat eksim maupun reaksi terhadap alergi.
Anti Aging
Mugwort memiliki antioksidan yang cukup tinggi. Antioksidan merupakan bahan penting yang digunakan untuk melindungi kulit dari radikal bebas, faktor utama yang mempercepat proses penuaan sel-sel kulit. Untuk itu, mugwort dipercaya sebagai salah satu bahan alami yang baik untuk mencegah penuaan pada kulit orang dewasa. Biasanya, mugwort akan diolah menjadi minyak dan digunakan sebagai bahan utama produk kecantikan khusus anti-aging.
Membersihkan Pori-Pori
Mugwort memberikan manfaat bagi kecantikan, terlebih pada orang yang memiliki kulit kering dan sensitif. Hal ini karena senyawa aktif dalam mugwort diyakini mampu menutrisi kulit, membantu pemulihan, meredakan radang, kemerahan, serta masalah sejenisnya pada kulit. Mugwort banyak diolah menjadi ekstrak dan sering digunakan sebagai bahan utama dalam produk perawatan kulit. Tidak hanya meredakan masalah kulit, penggunakan masker mugwort secara rutin juga dapat melembapkan kulit dan membersihkan pori-pori.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks