Sosial
Kasus Positif Covid 19 Bertambah Lagi dari Kluster Karangmojo






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kasus positif covid-19 di Gunungkidul kembali bertambah. Lagi-lagi, tambahan kali ini merupakan rentetan dari temuan 2 kasus awal yang merupakan sopir pengantar ikan antar kota. Adanya penambahan ini, maka sampai dengan Minggu (07/06/2020) tercatat ada 43 kasus positif di Gunungkidul.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty mengatakan, tambahan kasus positif ini merupakan warga Kecamatan Karangmojo. Ia merupakan bagian dari hasil penelusuran klaster Karangmojo beberapa waktu lalu.
“Tambahan satu kasus ini merupakan laki-laki berusia 26 tahun,” kata Dewi, Minggu (07/06/2020).
Selain tambahan kasus positif, saat ini juga diketahui ada 3 orang dinyatakan sembuh. Mereka merupakan warga Kecamatan Nglipar, Semanu dan Karangmojo.
“Mereka yang sembuh ini setelah dua kali swab keluar hasil negatif,” ucap Dewi.







Terkait dengan tracking, Dewi menyebut bahwa saat ini terus dilakukan. Pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar tidak lengah dan tetap memprioritaskan pola hidup bersih dan sehat.
“Protokol covid harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” lanjutnya.
Ia menjelaskan, penularan saat ini banyak terjadi dilakukan pasien positif tanpa gejala. Sebab menurutnya, lebih dari 80 persen orang positif Covid tidak ada keluhan namun dapat menularkan lewat droplet atau percikan batuk ataupun bersin.
“Kuman masuk lewat selaput lendir mulut hidung dan mata. Mereka yang tidak ada gejala karena daya tahan tubuh yang baik sehingga virus dapat tereliminasi secara alami oleh tubuh,” pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks