Pemerintahan
Libur Nataru, Dinkes Jamin Layanan Kesehatan 24 Jam






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Selama libur panjang Natal dan Tahun Baru 2021 Dinas Kesehatan Gunungkidul menyiagakan para tenaga kesehatan. Mereka berkomitmen untuk meningoptimalkan pelayanan kesehatan di masa libur Nataru.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty mengayakan pihaknya kini tengah mengatur energi dimana para nakes tetap melakukan tracing pasien terkonfirmasi positif. Pihaknya juga membagi ke dalam berbagai kelompok piket selama liburan.
“Layanan di faskes untuk rawat inap dan IGD tetap 24 jam selama libur,” ujar Dewi, Kamis (24/12/2020).
Dewi menambahkan, jika nantinya terjadi Kasus Luar Biasa (KLB) seperti kecelakaan juga ada nakes yang disiagakan. Pihaknya secara intens melakukan koordinasi dengan aparat yang berjaga di pos pengamanan.
“Jadi seandainya aparat menemukan KLB, petugas di puskesmas terdekat dari pos siaga akan melakukan penanganan,” imbuh dia.







Sedikitnya terdapat 12 puskesmas terdekat destinasi wisata disiagakan selama libur. Pun drngan ambulan dan juga tim standby selama 24 jam.
“Ya mudah-mudahan skema ini tidak membuat para nakes kewalahan karena banyaknya yang ditangani,” papar Dewi.
Terpisah, Sekretaris Dispar Gunungkidul, Harry Sukmono mengatakan pihaknya menyiagakan 511 personil. Jumlah tersebut dari berbagai unsur diantaranya Pokdarwis dan berbagai komunitas sosial.
“Mereka paling banyak berjaga di destinasi wisata agar tetap menjaga kepatuhan dalam menjalankan protokol kesehatan,” tandas Harry.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks