Info Ringan
Lima Fakta Tentang Cincin Kawin






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Keberadaan cincin perkawinan dikenal sebagai simbol cinta yang kekal. Sebagai bukti bahwa Anda saling memiliki, sebagai bukti dari janji dihadapan Tuhan. Namun sebenarnya, ada satu lagi alasan historis dari keberadaan cincin kawin. Alasan itu adalah bahwa dengan adanya pertukaran cincin kawin, pengantin pria dapat membuktikan bahwa ia sudah stabil secara finansial sehingga dapat menanggung pengantin wanita. Oleh karena itu biasanya cincin terbuat dari bahan yang mahal seperti emas, dan batu permata. Nah, berikut ini beberapa fakta tentang cincin kawin yang jarang diketahui. Dilansir dari timelessweddingbands.com, berikut fakta-faktanya!
Jari Manis di Tangan Kiri
70% pengantin di dunia memakai cincin mereka pada tangan kiri, tepatnya di jari manis mereka. Tahukah Anda mengapa cincin pernikahan ditempatkan disitu? Sebenarnya, kebiasaan ini berasal dari tradisi, yang berasal dari kepercayaan orang Roma. Kepercayaan ini menyatakan bahwa pada jari manis, ada vena amoris atau vein of love. Oleh karena itu orang memakai cincin pernikahan mereka pada jari manis di tangan sebelah kiri mereka.
Tradisi Kuno
Sejak dahulu, tersebar kabar atau tradisi bahwa jika pada saat proses penyematan cincin kawin, sang pengantin pria tidak sengaja menjatuhkan cincin pernikahan tersebut, maka perkawinan itu tidak akan bertahan lama. Oleh karena itu, hati-hati dalam melakukannya, ya. Walaupun tradisi ini mungkin tidak benar, jika Anda tidak sengaja menjatuhkan cincin kawin pada pernikahan Anda tentu saja Anda akan merasa malu dan momen indah itu akan sedikit rusak.







Simbol Cinta
Mengapa simbol cinta atau janji dihadapan Tuhan ini berbentuk cincin? Mengapa tidak berbentuk lain? Banyak orang mengatakan bahwa ini disebabkan karena sebuah cincin adalah sebuah lingkaran tanpa akhir, tanpa permulaan dan tanpa akhir. Oleh karena itu, cincin merupakan simbol dari kekekalan, di mana disini cinta antara para pasangan tidak akan pernah berakhir sampai kapanpun.
Bahan Emas
Selain karena alasan emas merupakan bahan yang mahal, sehingga sang pengantin pria dapat membuktikan kemapanannya pada keluarga wanita, sebenarnya ada alasan lain mengapa emas merupakan pilihan favorit para pengantin. Emas pada dasarnya dianggap sebagai logam yang paling murni dan berharga, dan pernikahan tentu saja merupakan hubungan yang paling murni dan berharga diantara manusia. Oleh karena itu, emas dianggap sebagai simbol yang sempurna bagi pernikahan itu sendiri.
Asal Tradisi Cincin
keberadaan cincin pernikahan paling pertama yang kita ketahui ada pada masa Mesir Kuno. Pada masa itu, para pasangan akan bertukaran ‘lingkaran’ (yang pada akhirnya disebut cincin) yang merupakan simbol dari kekekalan, serta dewa-dewi bulan dan matahari. Jadi, bisa kita simpulkan bahwa eksistensi cincin perkawinan sebenarnya sudah ada sejak beribu-ribu tahun yang lalu.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter