Info Ringan
Lima Jenis Kopi Khas Indonesia yang Mendunia






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Tahukah Anda kalau Indonesia merupakan penghasil kopi robusta terbaik di dunia? Namun produksi yang paling banyak adalah jenis arabika, yaitu sekitar 80% dari total perkebunan yang ada. Kalau Anda punya kesempatan, cari dan icipilah kopi-kopi di Indonesia. Kenali rasa aslinya sebelum mereka masuk ke coffee shop dan diolah menjadi berbagai macam variasi minuman kopi. Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa kopi dari Indonesia yang wajib dicoba! Good friends are a treasure, good coffee is a pleasure, guys!
Kopi Jawa
Pulau Jawa terkenal dengan kopi Arabikanya. Biji kopi ini cocok ditanam di ketinggian lebih dari 1500 m dan tumbuh di suhu 16-20 derajat celsius. Karena tanaman untuk biji kopi ini lebih rentan terkena penyakit, para petani harus berhati-hati dalam merawatnya. Biji kopi jawa (Java coffee) ini dapat disimpan hingga 2-3 tahun, hal ini akan menambah kekuatan rasa Arabika yang memang khas.
Kopi Sumatera
Kopi Sumatera adalah salah satu kopi yang terkenal di dunia, di antaranya yang berasal dari Sumatera Utara. Rasanya kuat dan merupakan salah satu jenis kopi paling kompleks di seluruh dunia. Pemerhati kopi mengatakan bahwa kopi Sumatera unik karena teksturnya yang halus namun pedas akibat aroma rempah dan tanah. Kopi Sumatera diproses dengan dua cara, yaitu pemrosesan setengah basah dan kering.







Kopi Gayo Aceh
Kopi yang datang dari tanah Gayo di Aceh ini adalah salah satu jenis kopi yang paling banyak dikonsumsi dan diekspor ke luar negeri. Kopi Gayo memiliki karakter yang unik dan aroma yang berbeda dari kopi-kopi lain di Indonesia. Gayo menghasilkan banyak sekali tipe kopi arabika terbaik. Rasanya cenderung pahit dengan kadar keasaman yang rendah, aromanya tajam sehingga kopi ini banyak digemari.
Kopi Luwak
kopi yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi. Sebenarnya kopi luwak lebih merupakan cara pemrosesan ketimbang jenis kopi, karena dia berasal dari kotoran luwak (hewan sejenis musang, civet) yang memakan biji kopi namun tidak biji tersebut tidak habis tercerna, sehingga hasil pembuangannya tetap berupa biji kopi. Keberadaan kopi ini sebenarnya telah ada sejak zaman tanam paksa oleh pemerintah Belanda. Cara ini diciptakan oleh penduduk lokal agar tetap bisa menikmati kopi karena pemerintah Belanda melarang orang pribumi untuk mengonsumsi kopi dari kebun mereka. Karena caranya yang khas yang hasilnya cukup jarang, kopi ini telah berharga mahal sedari dulu dan kini merupakan kopi termahal di dunia.
Kopi Bajawa Flores
Flores terkenal dengan keindahan alamnya. Tapi siapa di antara Anda yang tahu bahwa tanah Flores juga menghasilkan kopi yang nikmat? Kopi Flores Bajawa berasal dari Ngada, tumbuh di tanah subur Flores yang dikelilingi pegunungan yang masih aktif. Tanah tempat kopi ini tumbuh mengandung abu vulkanik yang menyuburkan tanah sehingga baik bagi tanaman. Pemrosesan kopi ini biasanya melalui metode basah. Aromanya sedikit seperti buah-buahan dan memiliki after taste seperti tembakau.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks