Peristiwa
Mati Mendadak, Sapi di Girisubo Disembelih dan Dijual ke Jagal






Girisubo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Rentetan ternak sapi mendadak seolah menjadi teror bagi para peternak di Gunungkidul. Merebaknya kasus antraks dan berujung pada sempat ditetapkannya temuan anthraks di Kabupaten Gunungkidul sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB) tentu patut diwaspadai kala sapi atau kambing mengalami mati mendadak. Kesadaran para pemilik ternak untuk tidak menjual atau menyembelih hewan yang mati mendadak tersebut menjadi salah satu kunci utama agar bakteri berbahaya ini tidak menular ke manusia.
Tak mau mengalami rugi, Wt warga Ngreyung, Pucung, Girisubo terlanjur menjual sapinya yang tiba-tiba ambruk sakit mendadak kepada blantik. Diketahui penjualan sapi sakit ini dilakukan pada Senin (20/01/2020) siang kemarin.
Ykm, blantik yang membeli sapi tersebut menceritakan, kejadian bermula kala Wt memberikan pakan dan minum untul sapi. Namun, selang beberapa saat kemudian, sapi tersebut ambruk dan kejang.
“Saat itu saya dipanggil Pak Wt untuk menyembelih,” ujar dia, Selasa (21/01/2020).
Wt pun menjual sapi sakit tersebut dengan harga Rp. 1 juta. Oleh Yt, daging bangkai sapi kemudian diangkut dengan menggunakan mobil menuju ke lokasi salah satu jagal di Pracimantoro, Wonogiri.







“Kalau dijual hidup sekitar Rp. 14 juta, berhubung mati hanya laku sejuta,” imbuhnya.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Desa Pucung, Bripka Pujo membenarkan peristiwa dijualnya hewan sakit yang telah disembelih itu. Namun demikian, ia tidak mengetahui persis mengenai kronologinya.
“Kejadian kemarin, tiba-tiba ada hewan sakit dan disembelih dan dijual ke Praci,” tandas Bripka Pujo.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks