Pendidikan
Mayoritas SD dan SMP di Gunungkidul Kekurangan Murid






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) telah selesai. Fakta di lapangan, kuota yang tersedia lebih banyak dibandingkan dengan jumlah peserta didik yang lulus dan mendaftar sekolah. Kondisi ini berdampak pada beberapa sekolah yang kemudian minim pendaftar.
Sekretaris Dinas Pendidikan Gunungkidul, Winarno mengatakan pada PPDB tingkat SD terdapat 452 SD di Gunungkidul. Dari jumlah tersebut 328 sekolah di kekurangan murid, sebab pendaftarnya kurang 20 anak. Lulusan TK sendiri hanya sekitar 7.210 siswa sedangkan kuota SD lebih dsri 10 ribu kursi.
“Ada 2 sekolah swasta yang memang sudah tidak menerima siswa baru karena dari pihak yayasan mau menutup sekolahan tersebut. Pendataan yang kami lakukan ada sekitar 15 sekolah yang diwacanakan regrouping karena tidak mendapat siswa dan adanya beberapa pertimbangan,” terang Winarno.
Selain itu, untuk menangani kondisi ini pemeritah juga mulai melakukan pendataan terhadap anak-anak yang sekiranya berpotensi untuk masuk SD. Termasuk bagi sekolah perbatasan yang minim pendaftar dapat menerima peserta didik dari luar Gunungkidul.
Kondisi seperti ini ternyata tidak hanyanterjadi dijenjang SD saja. Di tingkat SMP pun demikian, jumlah kuota sekolah banyak yang tidak terpenuhi, bahkan beberapa diantaranya ada yang hanya terdapat 1, 2, 4 hingga belasan pendaftar.







Winarno menjelaskan, terdapat 102 SMP swasta dan negeri di Gunungkidul dari jumlah tersebut 75 diantaranya kekurangan pendaftar. Sebagai contohnya salah satunya SMP di wilayah Playen maupun Karangmojo dari kuota 64 siswa hingga 24 Juni 2022 pukul 14.00 WIB baru terdapat 1 pendaftar.
“Ini masih kami lakukan penyisiran data. Masih terus diupdate dan kami sedang berembung mengenai solusi kondisi ini, termasuk dengan perpanjang masa pendaftaran,” paparnya.
Kurangnya jumlah siswa dibandingkan dengan jumlah kuota yang ada disinyalir lantaran berhasilnya program pemerintah, dalam hal ini Keluarga Berencana.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks