Connect with us

Peristiwa

Menikmati Indahnya Curug Gedhe di Musim Penghujan

Diterbitkan

pada

BDG

Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Berwisata ke Kabupaten Gunungkidul tentu tidak melulu harus mengunjungi obyek wisata pantai. Pasalnya kabupaten terluas di DIY ini memiliki beberapa obyek wisata lain yang juga tak kalah menarik serta menawarkan pesona dan daya tarik tersendiri. Salah satunya yakni curug atau air terjun musiman yang memiliki daya tarik tersendiri untuk memikat pengunjung berkunjung ke Gunungkidul. Curug Gedhe yang berada di Desa Ngoro-oro, Kecamatan Patuk memang belum sepopuler air terjun Kedung Kandang namun pesonanya tidak diragukan kembali.

Salah seorang traveller Gunungkidul, Untung Basuki mengatakan, berada di daerah tinggi menjadi keuntungan tersendiri Kabupaten Gunungkidul. Terdapat beberapa air terjun atau curug dibalik hutan-hutan di Bumi Handayani yang mempesona. Lantaran kondisi geografis Gunungkidul, maka air terjun yang ada memang tidak setiap saat dapat dimanfaatkan, hanya sekali dalam satu tahun yakni di musim penghujan.

Curug Gedhe sejak beberapa tahun belakangan memang tengah ramai diperbincangkan, warga setempat yang sadar akan potensi wisata di tempat ini berusaha semaksimal mungkin untuk mengembangkan obyek wisata ini agar mampu memberikan efek pada kesejahteraan masyarakat sekitar. Selain itu juga mengangkat potensi di Desa Ngoro-oro yang letaknya hampir berbatasan dengan kabupaten lain.

Berita Lainnya  Tim SAR Evakuasi Jasad Tanpa Organ di Bawah Tebing Pantai Ngluwen

Berkunjung ke obyek jurug gedhe tentu akan meningkatkan adrenalin para pengunjung. Pasalnya medan yang harus dilalui lumayan menguras tenaga. Usai terlena dengan mulusnya jalur alternatif yang lebat, memasuki kawasan pengunjung harus melakukan tracking selama beberapa menit, melintasi jalanan setapak dengan banyaknya anak tangga.

Keringat pun tentunya bercucuran saat menakhlukkan medan ini. Namun akan terbayar jika telah mendengar gemericik air yang mengalir dari atas dan menimpa air dan bebatuan lain yang ada di bawah. Berada di tengah hutan, alam liar pun seolah menyapa pengunjung. Lelah yang dirasa akan terbayar saat melihat panorama yang disuguhkan. Belum lagi angin yang bertiup dan rimbunnya pepohonan sehingga membuat lelah yang ada hilang dan merasakan kesegaran yang tidak ada tandingannya.

“Kalau capek bisa sih istirahat di gazebo yang sediakan oleh para pengelola. Beberapa pekan terakhir nampaknya sudah mulai ada airnya karena sudah ada air hujan,” terang Untung Basuki, Minggu (26/01/2020).

Keindahan dari air terjun ini akan muncul dikala musim penghujan layaknya sekarang ini. Debit air akan meningkat drastis sehingga aliran air juga jauh lebih deras dan keindahan itu pun akan semakin muncul. Maklum, air terjun di Gunungkidul mayoritas adalah air terjun musiman. Curug ini ternyata berada diantara dua bukit besar, sehingga seoalah membelah bukit-bukit yang ditumbuhi pepohan besar.

Berita Lainnya  Manula Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi Sekolah

Lelah dengan perjalanan yang dilalui, pengunjung bisa bermain air di sebuah cekungan atau kolam yang ada. Kedalamannya sekitar 4 meter, sehingga juga patut waspada saat bermain air. Kesegaran dan kejernihan air pun begitu terasa dingin, saat menyentuhkan tangan atau kaki kesegaran langsung menghipnotis. Tentunya obyek ini sangat cocok untuk menghilangkan penat atas beban pekerjaan atau sekolah yang dirasakan.

“Di kecamatan Patuk ada beberapa air terjun atau curug. Namun yang sudah ramai di kunjungi oleh eisatawan dan sudah ada kelompok yang mengelola hanya beberapa. Seperti misalnya kedung kandang, Curug Gedhe ini, dan kemudian curug tamansari,” tambah dia.

Berkunjung ke jurug gedhe sangat lah cocok bagi para pecinta petualangan dan photografer, pasalnya selain medan yang luar biasa, spot foto yang disediakan juga banyak dan bagus nan intagramable. Sehingga sangatlah direkomendasikan untuk berkunjung ke jurug gedhe.

Berita Lainnya  Ceroboh Saat Nikung, Minibus Hantam Sepeda Motor Hingga Ringsek

Indahnya panorama gmyang disuguhkan di sekeliling obyek wisata dan daya tarik eisata itu sendiri menjadi salah satu keunggulan di Gunjngkidul. Letaknya yang masil asli dan asri pun terus memikat para wisatawan.

“Kalau ingin yang berbeda bisa berkunjung ke obyek ini. Ada beberapa teman kami yang siap mengantar para wisatawan. Tempat rekreasi di Gunungkidul tentu tidak melulu pantai, ada beragam titik menarik yang patut di kunjungi,” pungkas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis2 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata3 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler