Politik
Menunggu Hasil Coblosan Pilur Serentak, 10 Pasangan Suami-Istri dan Bapak-Anak Rebutan Kursi Lurah
Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sabtu (30/10/2021) ini, sebanyak 58 Kalurahan di Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan pemilihan lurah (Pilur) Serentak. Adapun dari jumlah kalurahan tersebut, ada 170 calon lurah yang bertarung untuk mendapatkan suara terbanyak dari warganya. Yang cukup menarik dalam pesta demokrasi kali ini, tercatat ada 10 pasangan suami-istri hingga bapak-anak yang berebut kursi lurah.
Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kriswantoro mengatakan, ada 10 pasangan suami istri yang mencalonkan diri sebagai lurah diantaranya Kalurahan Girisekar, Giriwungu dan Girimulyo di Kapanewon Panggang. Kalurahan Gari dan Wunung di Kapanewon Wonosari; Bendung di Kapanewon Semin.
Kemudian di Ngipak di Kapanewon Karangmojo, Bohol dan Karangwuni di Kapanewon Rongkop, serta Karangawen di Kapanewon Girisubo. Selain itu ada pula yang bapak-anak yang turut berjuang mendapatkan suara warganya yaitu di Kalurahan Karangasem, Kapanewon Ponjong.
Menurutnya, fenomena seperti ini sudah biasa terjadi saat pemilihan lurah pada tahun-tahun sebelumnya. Hal ini terjadi karena sejumlah faktor. Mulai dari tidak adanya lawan dalam demokrasi tersebut hingga lainnya. Di samping itu, strategi semacam ini dimaksudkan agar Pilur di kalurahan tersebut tidak tertunda dan pemerintahan berjalan sebagaimana mestinya.
“Ada 43 petahana yang kembali mencalonkan diri,” jelas dia, Sabtu (30/10/2021).
Ada 708 TPS yang disebar di 58 Kalurahan tersebut. Jumlah ini terbilang banyak dan tak biasanya. Penambahan TPS dilakukan untuk mengantisipasi kerumunan. Pihaknya juga mewajibkan penerapan protokol kesehatan secara ketat oleh panitia penyelenggara. Untuk jumlah DPT sendiri sebanyak 238.053 jiwa.
Pencoblosan sendiri dimulai sejak pagi tadi dan ditutup pada pukul 13.00 WIB yang diteruskan dengan penghitungan suara. Bupati Gunungkidul bersama Forkompimda menyempatkan diri melakukan monitoring di sejumlah kalurahan penyelenggara Pilur serentak.
Panitia Pilur Karangawen, Debby mengatakan sejauh ini pelaksanaan pemilihan berjalan aman dan lancar. Di Karangawen sendiri ada 4 calon yaitu Sudarini istri dari lurah lama Roji Suyanta, Dwi Ristiyani, Erman Susilo yang merupakan pasangan suami istri, dan Wisnu Sutapa.
“Pencoblosan berjalan lancar dan alhamdulillah partisipasi warga sangat besar,” paparnya.
Hal yang sama juga diungkapkan oleh Ketua Panitia Pilur Getas Eka Wahyu Nugraha. Di mana hingga siang tadim sebagian besar warganya telah menggunakan hak pilihnya. Di Kalurahan Getas sendiri ada 5 calon pilur yang merebutkan kursi lurah. Sebenarnya ada 6 bakal calon lurah yang mendaftarkan diri pada tahapan awal, setelah dilakukan seleksi satu orang gugur dalam tahapan tersebut.
Pada demokrasi ini ada 410 personil kepolisian yang disiagakan untuk pengamanan di setiap wilayah. Adapun pola yang diterapkan yaitu 2 polisi 4 TPS 8 linmas untuk TPS yang masuk kategori aman, kemudian 2 polisi 2 TPS 4 Linmas untuk TPS yang masuk kategori rawan.
-
Pemerintahan7 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Beri Sanksi ke ASN, Satu Diantaranya Dipecat
-
Politik5 hari yang lalu
Pecah Kongsi PKB-NU di Pilkada Gunungkidul, Ulama Kukuh Tetap Dukung Sunaryanta
-
Politik7 hari yang lalu
Tim Sunaryanta-Ardi Dibentuk, Gabungkan Relawan dan Mesin Partai Langganan Pemenang Pilkada
-
Politik1 minggu yang lalu
Show Of Force Sunaryanta-Ardi, Lari ke KPU Bawa Ribuan Relawan
-
Peristiwa5 hari yang lalu
Kecelakaan Tunggal, Sebuah Mobil Terpental Hingga Seberangi Sungai di Playen
-
event2 minggu yang lalu
Tiang Senja Gelar Pameran Tunggal Bertajuk Api dalam Titik Perhatian
-
film4 minggu yang lalu
Adaptasi Kisah Nyata, Pemain Rumah Dinas Bapak Sapa Penonton di Jogja
-
Sosial3 minggu yang lalu
Hanya 6 Anggota DPRD Gunungkidul Yang Ikuti Upacara Penurunan Bendera, Warga : Ragukan Jiwa Nasionalisme
-
event2 minggu yang lalu
SD Muhammadyah 1 Ngaglik Gelar Workshop Pelatihan Olimpiade Sains Nasional
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Anggota DPRD Gunungkidul Resmi Dilantik, Suara PKB Naik Signifikan
-
Sosial1 minggu yang lalu
Dorongan Produk Makanan Ringan Rakyat Gunungkidul Bisa Jadi Komoditi Oleh-oleh Pariwisata
-
Pendidikan4 minggu yang lalu
Ada 84 PTS Terancam Gulung Tikar, BAN PT : Jogja Aman