fbpx
Connect with us

Politik

Pemilu 2024, Golkar Bertekad Rebut Kursi Ketua DPRD Dari PDIP

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar.com)– Berbagai strategi mulai disusun dan dilakukan oleh sejumlah partai menjelang tahun politik 2023 hingga 2024. Hal ini untuk mendongkrak elektabilitas baik partai maupun anggotanya.

Partai Golkar Gunungkidul misalnya yang saat ini mulai kembali mengintensifkan konsolidasi untuk merekatkan kembali para anggota agar satu visi dan misi dalam menyongsong Pemilu 2024. Adapun pada pesta demokrasi 2024 mendatang, partai ini menargetkan mendapat 12 kursi dan bisa merebut kursi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gunungkidul.

Ketua DPD Golkar Gunungkidul, Heri Nugroho mengungkapkan partai berlambang pohon beringin kuning ini memiliki keinginan untuk kembali pada masa kejayaannya beberapa tahun silam. Yaitu memiliki 12 orang yang menduduki kursi anggota dewan dan menjadi Ketua DPRD. Oleh karena itu, berbagai upaya dan strategi akan segera dilaksanakan oleh anggota partai menyongsong tahun politik.

Berita Lainnya  Dua Perwira TNI Paling Gencar Sapa Masyarakat, Kalangan Militer Bakal Pimpin Gunungkidul?

“Kita memiliki 2 target, target keras kita mengembalikan 12 kursi dewan yang pernah hilang dan ada target lunak yaitu mengambil 9 kursi pada Pemilu 2024 mendatang,” kata Heri Nugroho.

Ia menjelaskan, 2 target yang telah disepakati oleh para anggota partai ini semuanya realistis perlu ada upaya khusus yang dilakukan agar simpati masyarakat dan kepercayaan mereka kembali ke partai Golkar. Pada periode kemarin, Golkar mendapat 5 kursi anggota dewan sehingga hanya mampu menduduki Wakil Ketua Dewan. Namun Golkar sendiri juga berhasil mengusung Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul berkoalisi dengan PKB.

“Ini kan masih ada waktu kita rapatkan barisan untuk berjuang, terus berkarya, berkegiatan. Insya Allah 12 kursi akan kita raih di 2024,” imbuh dia.

Berita Lainnya  Belasan Orang Mantan Relawan Wahyu Purwanto Alihkan Dukungan Untuk Sunaryanta

“Kita optimis mengenai itu (12 kursi). Kalau untuk strategi ini rahasia kami ya bagaimana agar simpati dan kepercayaan masyarakat beralih ke kita dan turut sukseskan demokrasi,” imbuh dia.

Sejumlah tokoh maupun masyarakat umum yang tergerak masuk dunia politik mulai berkomunikasi dengan Partai Golkar. Penjaringan juga dilakukan dari pihak partai untuk memastikan kualitas, kapasitas dan kemampuan para bacalon legislatif. Tentunya partai menggaris bawahi para bacalon ke depan harus benar-benar bertarung dan memperjuangkan kemenangan partai.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua DPD Golkar DIY, Gandung Pardiman. Ia menegaskan bahwa strategi untuk 2024 sudah mulai disusun untuk memenangkan Pilpres, Pileg, dan Pilkada. Sejumlah tokoh sendiri mulai mendekat dengan partai ini untuk mengkomunikasikan pencalonan di tahun politik.

“Pokoknya 2024 Ketua DPRD Gunungkidul dari Golkar. Menang,” tegas Gandung Pardiman.

Berita Lainnya  Terima Hasil Rekap KPU, Sutrisna-Ardi Pastikan Tak Gugat ke MK

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler