Connect with us

Peristiwa

Penyebab Gantung Diri di Kalurahan Gari Belum Diketahui

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Sunarjo (66) warga Padukuhan Gondangrejo, Kalurahan Gari, Kapanewon Wonosari ditemukan gantung diri di dalam rumahnya, Senin (29/05/2023) malam. Belum diketahui secara pasti penyebab pria tersebut nekat mengakhiri hidupnya.

Kapolsek Wonosari, Kompol Edi Purnomo mengungkapkan, pertama kali Sunarjo ditemukan dalam kondisi gantung diri  oleh Agus Purnomo. Sekitar pukul 19.30 WIB, Agus datang ke rumah Sunarjo untuk mengirimkan makanan. Beberapa kali pintu diketuk dan memanggil, tidak ada respon Sunarjo.

Saat itu rumah juga dalam kondisi gelap karena lampu di dalam tidak dinyalakan. Penasaran dan untuk mengecek kondisi di dalam rumah tersebut, Agus mengintip dari ventilasi yang ada. Didapati korban sudah dalam keadaan gantung diri di dalam.

Berita Lainnya  Pasca Lebaran, Harga Komoditas Pangan Menurun

Agus yang kaget melihat kejadian tersebut kemudian meminta bantuan warga sekitar untuk turut mengecek ke dalam rumah. Mereka pun kemudian membuka pintu rumah dan mendekati tubuh Sunarjo.

Setelah dicek, yang bersangkutan sudah dalam kondisi meninggal dunia. Untuk proses evakuasi dan pemeriksaan lebih lanjut, warga kemudian melaporkan kejadian ini ke Polsek Wonosari dan Puskesmas setempat.

“Mendapat laporan tersebut anggota kemudian ke lokasi kejadian untuk memastikan dan melakukan penanganan lanjutan,” ujar Kapolsek Wonosari saat dikonfirmasi.

“Korban sudah dalam kondisi meninggal dunia. Tidak ditemukan adanya unsur kekerasan atau penganiayaan pada tubuh korban,” paparnya.

Belum diketahui secara pasti penyebab korban nekat mengakhiri hidupnya tersebut. Usai pemeriksaan selesai, jenazah kemudian diserahkan ke pihak keluarga dan pemerintah padukuhan setempat untuk dilakukan penanganan pada umumnya.

Berita Lainnya  Ini Dugaan Penyebab Kematian Parsi Yang Ditemukan Membusuk di Alas Badut

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler