Connect with us

event

Punya Lima Gerai di Jogja, Digiplus Tawarkan Gadget dan Aksesoris Terlengkap  

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja, (pidjar.com) — Salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup di Indonesia, PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), Digiplus yang fokus memasarkan produk elektronik dan gadget saat ini memiliki puluhan gerai yang tersebar di seluruh Indonesia. Salah satu kota di Indonesia yang dianggap memiliki pangsa pasar yang besar adalah Jogja.

Digiplus telah memiliki lima gerai yang tersebar di beberapa pusat perbelanjaan ternama di wilayah Jogja dan sekitarnya, seperti Pakuwon Mall Jogja Lantai 1, Jogja City Mall Lantai UG, Armada Town Square Lantai UG, Lippo Plaza Jogja Lantai GF, dan Sleman City Hall Lantai GF Unit 9.

Bahkan di setiap gerai Digiplus dilengkapi dengan beragam produk gadget terbaru dari berbagai merek ternama seperti Apple, Samsung, Oppo, Xiaomi, Vivo, Huawei dan lainnya. Selain itu, Digiplus juga memberikan banyak pilihan aksesoris pendukung yang dapat memberikan kemudahan kepada pelanggan dalam melakukan pekerjaan dan kegiatan sehari-hari lainnya.

Berita Lainnya  Resep 'Maeun Dakbal' Si Ceker Pedas Ala Korea

Head of Marketing Digiplus, Dwita Satyanti mengungkapkan, Digiplus terus berkomitmen untuk menjadi destinasi utama bagi masyarakat Indonesia dalam mencari produk elektronik, gadget hingga aksesoris berkualitas.

“Kita sama-sama mengetahui bahwa gadget sudah menjadi kebutuhan pokok dari masyarakat. Bukan hanya untuk sekedar menjadi alat telekomunikasi namun juga sebagai alat penunjang pekerjaan dan gaya hidup. Maka dari itu, kami ingin lebih semakin dekat dengan masyarakat Jogja dan dapat memfasilitasi masyarakat Jogja untuk mendapatkan gadget yang diinginkan”, katanya, Selasa (10/9/2024).

Menurut Dwita, sebagai salah satu unit bisnis dari MAP Group, Digiplus memiliki membership atau loyalty MAPCLUB Poin, MAP Gift Voucher, dan MAP Retail Academy untuk setiap outlet Digiplus di seluruh Indonesia. MAP Retail Academy ini menjadi cara Digiplus untuk menghadirkan staf ritel yang terlatih, guna meningkatkan mutu pelayanan kepada setiap pelanggan yang berbelanja di Digiplus.

Berita Lainnya  Kurnia Seafood Sajikan 70 Olahan Masakan

“Staf ritel yang terlatih tidak hanya fokus untuk menawarkan produk tetapi juga dapat memberikan edukasi seputar produk dan layanan kepada pelanggan,” ujarnya.

Digiplus memiliki penawaran menarik berupa cashback MAPCLUB Poin, dan tambahan MAP Gift Voucher 100 ribu untuk setiap pembelian gadget pilihan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. (ken).

 

 

 

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler