Connect with us

Peristiwa

Sopir Ngantuk di Pagi Buta, Mobil Hancur Nyelonong Hantam Talud

Diterbitkan

pada

BDG

Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Mengemudikan kendaraan terutama dalam kondisi yang tidak prima, sangat berbahaya. Terutama menginjak masa subuh ketika mata dalam kondisi lelah, kecelakaan menjadi sangat rawan. Seperti yang dialami oleh Basyara Alsyajidin (27) warga Villa Pamulang, Pondok Benda, Tangerang Selatan pada Kamis (15/03/2018) subuh tadi.

Ia terlibat kecelakaan lalulintas tunggal di Jalan Jogja-Wonosari, tepatnya di Padukuhan Ngasemayu, Desa Salam, Kecamatan Patuk. Mobil Chevrolet B 1548 NMO miliknya mengalami kerusakan cukup parah setelah menabrak talud di tepi jalan. Mobil tersebut oleng setelah Basyara sempat tertidur ketika mengemudi di pagi buta. Meski tak sampai menimbulkan korban baik dari pengemudi maupun dari pengguna jalan lain, kerugian diperkirakan mencapai jutaan rupiah atas kerusakan parah yang menimpa kendaraan.

Berita Lainnya  Puluhan Pelajar Terlibat Tawuran, Dua Orang Terluka

Informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan lalu lintas terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. Bermula ketika mobil Chevrolet berwarna merah yang dikemudikan oleh Basyara melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Jogja menuju Wonosari.

Sesampainya di lokasi kejadian, pengemudi terlelap yang mengakibatkan kendaraan tersebut oleng dan melaju tak terkendali. Saat tersadar, semuanya sudah terlambat bagi Basyara untuk menguasai keadaan. Mobil sudah terlanjur menghantam talud yang ada di kiri jalan raya.

Ketika dikonfirmasi, Panit Lantas Polsek Patuk Ipda Juara membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Pihaknya telah menerjunkan anggota guna melakukan olah TKP serta mengevakuasi mobil yang tidak bisa lagi digunakan pasca kecelakaan lantaran mengalami kerusakan cukup parah.

"Korban mengaku mengantuk, jadi konsentrasinya hilang. Tidak ada luka, hanya kerugian materiil saja," kata Juara, Kamis siang.

Berita Lainnya  Film Eksperimen Penyaringan Air Kapur Produksi Santri Gunungkidul ini Terbaik Nasional

Lebih lanjut dikatakannya, dalam kecelakaan tersebut, kondisi jalan masih dalam keadaan sepi sehingga mobil tersebut tak sampai menabrak pengguna jalan lainnya. Pengemudi mobil pun tak mengalami luka yang berarti.

"Mobil mengalami kerusakan di bagian depan dan harus diderek," pungkas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler