Connect with us

Peristiwa

Spanduk Ilegal Dukungan Kepada Sunaryanta Kembali Dipasang, NasDem Lapor Polda DIY

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Spanduk klaim dukungan partai NasDem kepada Calon Bupati Sunaryanto kembali terpasang. Hal ini merupakan peristiwa kedua yang terjadi setelah beberapa minggu silam, spanduk serupa telah terpasang di sejumlah titik. Adapun desain spanduk yang lama maupun yang baru terpasang sendiri sangat identik.

Pemasangan spanduk klaim dukungan ini tentunya membuat gerah jajaran dewan perwakilan daerah (DPD) Partai NasDem. Hal ini lantaran, partai peraup 9 kursi di DPRD Gunungkidul ini  telah resmi mengusung pasangan Immawan-Martanty. Sejumlah tindakan kemudian diambil oleh pihak partai mulai dari pencopotan spanduk hingga pelaporan ke Polda DIY.

Ketua Garda Pemuda NasDem Gunungkidul, Ismail Ishom mengungkapkan, pihaknya sangat serius dalam menyikapi adanya pemasangan spanduk itu. Ia menegaskan bahwa spanduk pernyataan dukungan kepada Sunaryanto itu adalah ilegal. Pasalnya, selama ini dari partai tidak pernah menyerukan dukungan ke pihak tersebut bahkan NasDem memiliki calon tersendiri yang mereka usung yakni Immawan Wahyudi dan Martany Soenar Dewi.

Berita Lainnya  Bocah 12 Tahun Tewas Usai Tabrak Truk

“Spanduk itu ilegal. Kita sejak beberapa minggu lalu sudah lakulan pencopotan di sejumlah lokasi. Kemarin terpantau ada satu yang terpasang di Bleberan, Kapanewon Playen dan langsung kami copot,” kata Ismail Ishom, Selasa (08/09/2020).

Lebih lanjut ia mengatakan, selain garda muda Nasdem yang langsung bergerak cepat untuk penurunan, pihaknya juga mengerahkan kader di tingkat kapanewon untuk melakukan penyisiran di wilayah masing-masing. Jika ditemukan spanduk-spanduk ilegal langsung diminta untuk dilakukan pencopotan.

“Itu instruksi dari ketua DPD kader dan Garda Pemuda NasDem harus gerak cepat. Munculnya sejumlah spanduk ini sangat mengejutkan bagi kami, sampai sekarang bahkan kami juga belum tahu siapa pemilik spanduk-spanduk itu,” tambahnya.

Berita Lainnya  Sempat Terseret ke Tengah Laut, Dua Remaja Nyaris Jadi Korban Ombak Pantai Indrayanti dan Baron

Selain melakukan pencopotan, dari partai juga telah melakukan pelaporan ke Polda DIY melalui tim advokasi DPW NasDem DIY. Pelaporan ini dimaksudkan agar dapat terusut siapa pemasang dan pemilik spanduk itu, serta tujuan dari pemasangan spanduk tersebut.

Menurutnya dengan adanya spanduk ilegal tentu dapat merugikan NasDem. Pasalnya bisa saja untuk memecah belah kekuatan internal partai dan memecah dukungan masyarakat untuk calon yang mereka pilih.

“Bisa dikatakan ini adalah gerakan politik murahan untuk memecah belah,” imbuhnya.

Ia juga mengatakan, meski diterpa berbagai hal namun kader di NasDem tetap menjaga soliditasnya. Dengan adanya berbagai gerakan politik yang tujuannya untuk menghancurkan dan memecahbelah justru itu menjadi penyemangat tersendiri bagi internal Nasdem dan lainnya.

Berita Lainnya  Hari Terakhir Pencarian Markiyem di Hutan Wonosadi, Petugas Tak Lagi Libatkan Anjing Pelacak

“Kan sudah jelas kita punya calon sendiri yang kita usung Immawan-Martanty. Ini merupakan calon yang memiliki peluang besar dalam pemenangan kontestasi Pilkada,” jelas Ishom.

Sementara itu, salah seorang Pengurus DPW NasDem DIY, Surya mengatakan dengan tegas spanduk itu bukan milik partai NasDem dan disebut ilegal. Untuk itu pihaknya meminta semua kader untuk bergerak melakukan penyisiran di wilayah masing-masing mengantisipasi semakin meluasnya isu-isu politik.

“Itu ilegal, Partai NasDem tidak pernah mendukung calon bupati tersebut,” ucap Surya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler