Connect with us

Pemerintahan

Wujudkan Produk Lokal Jadi Tuan Rumah di Daerah Sendiri, Pemkab Janjikan Sering Gelar Pameran Untuk UMKM

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Selasa (08/05/2018) sore tadi, Pameran Gunungkidul Expo 2018 yang digelar di Alun-alun Wonosari resmi dibuka. Ratusan jenis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dipamerkan dalam kegiatan yang sekaligus sebagai juga salah satu rangkaian perayaan HUT Kabupaten Gunungkidul yang ke-187. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, UMKM Gunungkidul bisa muncul ke permukaan serta kemudian dikenal masyarakat.

Bupati Gunungkidul, Hj Badingah mengatakan, pameran Gunungkidul Expo ini diharapkan menjadi pemicu semakin bersemangatnya para lelaku UMKM agar lebih inovatif dan kreatif dalam berkarya. Di tengah persaingan yang sangat ketat, UMKM memang dituntut untuk bisa bekerja lebih keras agar nantinya mampu menghadapai tantangan dan mampu bersaing dengan produk-produk yang saat ini telah beredar di pasaran.

Berita Lainnya  Dana Desa Boleh Digunakan Untuk Tanggap Darurat Antisipasi Corona

“Produk-produk kita harus paling tidak menjadi tuan rumah di tanah sendiri dan bahkan juga mampu menguasai pasar daerah lainnya,” papar Badingah dalam sambutannya.

Melalui pameran semacam ini juga, bisa menjadi sarana promosi dan pengenalan kepada masyarakat luas. Bupati sendiri meminta agar masyarakat Gunungkidul bisa lebih mencintai produk-produk lokal yang tentunya akan sangat berpengaruh terhadap kelangsungan usaha UMKM Gunungkidul.

"Produk kita (lokal) itu berkwalitas. Semoga masyarakat terdorong untuk semakin melirik produk lokal ini dan dicintai pada akhirnya," lanjut dia.

Sementara itu, PLT Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Krisna Berlian mengatakan, sedikitnya ada 123 stand UMKM yang mengikuti pameran Gunungkidul Expo. Kegiatan ini, kata Krisna, bertujuan untuk memberikan lokasi promosi gratis bagi para pelaku UMKM yang ada. Hal ini disebutnya sebagai bentuk dukungan penuh Pemkab Gunungkidul dalam mendorong berkembangnya UMKM asli Gunungkidul.

Berita Lainnya  Vaksinasi Covid19 di Gunungkidul Mulai Sasar Siswa Berkebutuhan Khusus

"Dibukanya pameran ini diharapkan nantinya ada transaksi jual beli. Sehingga masyarakat semakin mengenal dan meyakini kwalitas produk lokal itu sudah baik," kata Krisna.

Untuk ke depan, ia menjanjikan bahwa pameran semacam ini akan terus digelar. Tidak hanya dari pemerintah saja, bahkan pada event-event yang digelar oleh pihak swasta nantinya akan ikut dilibatkan. Menurutnya, semakin sering perkenalan dilakukan, maka akan semakin mengembangkan potensi masing-masing UMKM untuk melebarkan pasarnya.

"Banyak even besar pada tahun ini dan kita akan selalu melibatkan UMKM yang ada," janji dia.

Pantauan di lapangan, peresmian pameran Gunungkidul Expo ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Gunungkidul, Hj Badingah. Kemudian acara dilanjutkan dengan pelepasan burung merpati oleh bupati dan pejabat teras serta TNI dan Polri yang diwakili Kapolres Gunungkidul, AKBP Ahmad Fuady.

Berita Lainnya  Jabatan Resmi Berakhir, Badingah Berharap Bupati Terpilih Lebih Kreatif dan Inovatif

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 bulan yang lalu

Tegaskan Komitmen di Hari Bumi, KAI Bandara Wujudkan Langkah Menuju Masa Depan Berkelanjutan

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April, PT Railink sebagai operator KAI...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 bulan yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis5 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

Berita Terpopuler