Info Ringan
Tujuh Highlighter Make Up Untuk Wajah Lebih Glowing






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sesuai namanya, highlighter dapat membantu Anda menonjolkan bagian-bagian wajah yang dirasa perlu untuk ditonjolkan. Seperti tulang pipi, ujung hidung, garis rahang, dan bagian lainnya. Itulah yang membuat highlighter merupakan salah satu bagian terpenting dari makeup. Tapi, apakah selama ini Anda sudah menggunakan highlighter dengan tepat? Untuk mengetahuinya, simak di bawah ini ya.
Aplikasikan Highlighter Sebelum Foundation
Untuk membuat makeup terlihat lebih alami, alangkah baiknya berikan highlighter sebelum menggunakan foundation. Cukup berikan highlighter pada bagian dahi, ujung hidung, dan bawah tulang alis.
Gunakan Highlighter Sebelum Blush On
Dengan mengaplikasikan highlighter sebelum blush on, Anda bisa tahu tempat yang tepat untuk mengaplikasikan blush on, lho. Selain itu, cara ini juga membantu memberikan kesan berkilau dari dalam.







Dipakai Sebagai Eyeshadow
Sebelum memakai eyeshadow, Anda bisa gunakanhighlighter di atas garis mata. Setelah itu, blend dengan jari secara merata. Cara ini dilakukan untuk memberi efek yang lebih tahan lama pada eyeshadow.
Aplikasikan Highlighter Di Bawah Mata
Biasanya, bawah mata memiliki warna lebih gelap dibanding lainnya. Untuk itu, Anda bisa tutupi dengan cara oleskan highlighter di bawah mata. Selain dapat mencerahkan, cara ini juga bisa membuat kantung mata menjadi tersamarkan, lho.
Pakai Di Bagian Cupid’s Bow
Agar bibir terlihat lebih bulat, gunakan highlighter pada bagian antara bibir dan hidung. Tapi, jangan gunakan highlighter terlalu banyak ya, Bela agar hasilnya lebih natural.
Gunakan Di Sudut Dalam Mata
Dengan bantuan kuas kecil, berikan sedikit highlighter di sudut mata dekat hidung dengan membentuk huruf “v” yang menyamping. Ini akan membuta mata tampak lebih besar dan segar lho.
Sapukan Bedak Tabur Di Atasnya
Eits, belum selesai! Setelah menggunakan highlighter, pastikan kunci formulanya dengan bedak tabur. Selain menjadikan makeup lebih tahan lama, kulit juga akan terlihat lebih smooth.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen