Info Ringan
Enam Manfaat Daun Jambu Biji






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Mulai dari meringankan nyeri pada menstruasi hingga penanganan pada kanker. Untuk kecantikan, daun jambu biji juga memiliki beberapa manfaat. Bagi wanita, merawat kecantikan sudah semacam keharusan yang tidak tertulis. Beragam merek produk perawatan wajah digunakan agar tetap tampil memesona. Jika ingin mencoba cara yang tradisional untuk merawat wajah, Anda bisa menggunakan daun jambu biji. Bukan hanya bagi kecantikan, daun jambu biji juga bermanfaat banyak bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Apa sajakah manfaat daun jambu biji bagi kesehatan? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasannya.
Bantu Meringankan Nyeri Menstruasi
Nyeri saat menstruasi jadi masalah tersendiri bagi kaum wanita. Aktivitas jadi terganggu karena perut, pinggang dan punggung terasa tidak nyaman. Jika kamu mengalaminya, coba konsumsi ekstrak daun jambu biji. Disebutkan dalam sebuah studi, mengonsumsi ekstrak daun jambu biji sebanyak kurang lebih 6 mg/hari dapat bantu meringankan nyeri akibat menstruasi. Tidak ada salahnya untuk mencoba, kan?
Bantu Menurunkan Gula Darah
Manfaat daun jambu biji selanjutnya adalah dipercaya dapat bantu menurunkan kadar gula darah, termasuk pada penderita diabetes. Daun berbentuk lonjong dengan tulang yang kasar ini juga dapat diandalkan guna menjaga gula darah tetap stabil. Kamu bisa mengonsumsi daun jambu biji dalam bentuk teh. Rutin mengonsumsinya sebagai pengganti teh manis atau kopi setiap pagi, akan memberi manfaat lebih untuk tubuh.







Mencegah Gangguan pada Mulut dan Gigi
Selain rajin menggosok gigi dengan benar, mengunyah daun jambu biji selama beberapa menit dipercaya dapat membantu mencegah gangguan pada mulut serta gigi. Masalah kesehatan pada mulut dan gigi yang disebabkan oleh bakteri, dapat dicegah dengan daun jambu biji. Masalah yang dimaksud antara lain sariawan atau sakit gigi. Dua masalah itu pasti sangat mengganggu kenyamanan kamu. Agar dapat terhindar darinya, mengapa tidak mencoba untuk rutin mengunyah daun jambu?
Mencegah dan Mengatasi Diare
Manfaat daun jambu biji yang satu ini, boleh jadi merupakan yang paling familiar. Sudah banyak yang menggunakan rebusan daun jambu sebagai obat atau pencegahan penyakit diare. Cara yang paling sederhana adalah meminum air rebusan daun jambu biji. Daun jambu biji dipercaya dapat membuat pertumbuhan bakteri penyebab diare menjadi terhambat sehingga bakteri di dalam perut dapat dikendalikan dan diare pun reda. Mau coba?
Bagus untuk Sistem Kekebalan Tubuh
Sistem kekebalan tubuh yang baik membuat tubuh kita menjadi tidak mudah terserang berbagai penyakit. Untuk menjaga sistem kekebalan tubuh tetap terjaga, salah satu cara sederhana yang bisa dilakukan adalah meminum air rebusan daun jambu biji. Kandungan-kandungan yang ada pada daun jambu biji dipercaya mampu meningkatkan sistem imun tubuh. Untuk mendapatkan manfaatnya kamu cukup mengonsumsi air rebusan daun jambu biji secara rutin.
Cegah Obesitas
Kamu punya masalah dengan berat badan? Sudah coba beberapa metode diet namun tidak melihatkan hasil yang memuaskan? Mengapa tidak coba mengonsumsi rebusan daun jambu biji? Seperti yang kita tahu, salah satu penyebab obesitas adalah asupan karbohidrat yang berlebih. Rebusan daun jambu biji dipercaya dapat mengubah kandungan karbohidrat kompleks berlebih tersebut menjadi gula yang dibutuhkan oleh tubuh.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
bisnis4 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter