Info Ringan
Enam Makanan Untuk Hipotensi






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dilansir dari berbagai sumber, darah rendah atau hipotensi merupkan kondisi saat tekanan darah tubuh di bawah normal. Gangguan kesehatan ini umumnya ditandai dengan pusing, mudah lelah, tak bersemangat, lesu, sampai ada yang pingsan. Normalnya tekanan darah berada dalam rentang 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg. Penyebab gangguan ini oleh banyak faktor seperti kekurangan cairan, aktivitas yang padat, usia atau karena gaya hidup tidak sehat. Darah rendah umumnya tidak berbahaya karena sesuai dengan aktivitas yang dilakukannya. Jika Anda sudah terkena hipotensi, bisa lho konsumsi menu-menu berikut ini.
Hati Ayam
Hati ayam diketahui sangat kaya dengan kandungan asam folat yang sangat baik untuk penderita darah rendah. Konsumsi makanan ini dan jeroan lainnya juga bisa mengontrol dan menstabilkan tekanan darah rendah
Buah Bit
Makanan untuk penderita darah rendah yang pertama adalah buah bit. Buah yang berwarna merah ini ternyata mempunyai banyak khasiat. Buah bit dapat digunakan sebagai penambah darah, selain itu buah bit juga dapat membantu dalam mengontrol tekanan darah. Dalam 100 gram buah bit mengandung natrium sebesar 36 mg dan kalium sebesar 330 mg. Anda bisa mendapatkan manfaat buah bit dengan cara membuatnya menjadi jus atau menambahkan buah bit dalam masakan.







Bayam
Makanan untuk penderita darah rendah selanjutnya adalah bayam. Bening bayam merupakan salah satu masakan yang sering Anda jumpai. Dibuat sayur bening saja, bayam sudah bisa menjadi masakan yang lezat. Ternyata, bayam juga mengandung natrium sebesar 4 mg dalam 100 gram bayam, jumlah yang kecil memang. Tapi, bayam juga mengandung cukup banyak air, yaitu sebesar 92%. Sehingga, bayam bisa dimanfaatkan untuk mengontrol tekanan darah.
Telur
Selain buah dan sayur, ternyata telur juga sangat baik untuk penderita darah rendah. Makanan yang tinggi vitamin B12 seperti telur sangat disarankan untuk penderita tekanan darah rendah. Hal ini karena, kekurangan vitamin B12 sering kali memicu anemia, yang merupakan salah satu penyebab umum tekanan darah rendah.
Wortel
Wortel yang biasa dibuat sebagai salah satu bahan pada sup ternyata juga merupakan makanan untuk penderita darah rendah. Kandungan natrium yang cukup tinggi dalam wortel dapat membuat rasa masakan menjadi lebih lezat. Wortel mengandung 70 mg natrium per 100 gram. Selain itu, wortel juga mengandung air sebesar 87%, karena inilah wortel juga baik untuk penderita darah rendah.
Sereal
Sereal dikenal makanan yang sehat untuk mengatasi segala risiko penyakit. Sereal mengandung zat besi yang penting untuk penderita tekanan darah rendah. Makanan yang dibuat dari gandum bisa dikonsumsi secara rutin agar tekanan darahnya stabil dan normal.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah