Peristiwa
Libur Panjang, Jumlah Penumpang Angkutan Umum Alami Lonjakan






Womosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Jumlah kedatangan dan keberangkatan di sejumlah terminal Kabupaten Gunungkidul mengalami peningkatan. Peningkatan mobilitas penduduk sendiri disebabkan oleh cuti bersama yang dimulai pada Rabu (28/10/2020) kemarin. Ratusan penumpang selama dua hari ini datang dari perantauan dan turun di terminal.
Kepala UPT Terminal Dhaksinarga Wonosari, Edi Susanto mengatakan, kedatangan pada dua hari kemarin tidak signifikan. Hal ini karena biasanya para penumpang telah turun di titik tertentu sebelum sampai terminal.
“Ada 36 kedatangan rerata berisi 22 penumpang jadi sekitar 792an orang setiap hari yang datang terminal kami memang lokasinya di paling ujung jadi para penumpang sudah turun di lokasi tertentu, misalnya Siyono,” tutur Edi, Jumat (30/10/2020).
Ia menambahkan, pada musim liburan ini yang paling terlihat ialah jumlah keberangkatan di Terminal Dhaksinarga. Sedikitnya terdapat 36 angkutan yang berangkat dengan berisi 190 penumpang per kendaraan.
“Kenaikan sekitar 10% pada keberangkatan,” kata Edi.







Kendati demikian, pihaknya memastikan protokol kesehatan tetap dilaaksanakan di terminal. Misalnya saja saat penumpang datang mereka dicek suhu tubuhnya terlebih dahulu. Setelah itu kemudian dipersilakan untuk cuci tangan.
“Saat di dalam bus juga kami pastikan harus selalu jaga jarak,” kata dia.
Terpisah, Kepala UPT Terminal Semin Nur Wijaya mengatakan kepadatan aktivitas sudah terjadi sejak Rabu. Hari Rabu kemarin terdapat 20 armada datang berisi 45 penumpang. Sedangkan untuk armada berangkat terdapat 22 kendaran dengan penumpang 49.
“Hari Kamis kemarin armada datang 26 jumlah penumpang 64,” jelas Nur.
Sedangkan untuk keberanngkatan berjumlah 23 kendaraan dengan jumlah penumpang 50. Di terminal semin sendiri peningkatan mobilitas penumpang cukup signifikan.
“Biasanyan hanya belasan, ini sampai puluhan kami juga masih mendisiplinkan protokol kesehatan,” tandas Nur.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks