Peristiwa
Serangan Hewan Liar Kembali Terjadi di Gunungkidul, Belasan Ternak Milik Warga jadi Korban






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Serangan hewan liar ke hewan ternak milik warga kembali terjadi, seperti halnya di Kalurahan Purwodadi, Kapanewon Tepus. Terdapat belasan ternak kambing milik warga yang dimangsa hewan liar. Akibatnya, masyarakat harus menelan kerugian lantaran ternak yang mati tersebt.
Lurah Purwodadi Sugiyanto membenarkan peristiwa belasan hewan ternak milik warganya mati diduga dimangsa hewan liar sejak akhir Agustus hingga September kemarin. Ada sekitar 12 kambing milik warga yang diserang hewan yang belum diketahui jenisnya itu.
“Sekitar 12 ternak yang dimangsa,” kata Sugiyanto.
Dijelaskannya serangan hewan liar ini terjadi biasa di musim kemarau. Menjadi fenomena tahunan, sehingga masyarakat harus pebih waspada. Tahun kemarin saja ada sekitar 60 an kambing di Kalurahan Purwodadi yang menjadi mangsa. Biasanya ternak yang diserang adalah ternak yang berada di kandang tengah ladang jauh dari pemiliknya.
Untuk menghindari serangan yang terus berlanjut, pihaknya memberikan sosialisasi kepada masyarakat untuk membawa pulang hewan ternaknya, karena warga biasa membangun kandang di ladang.







“Agar lebih aman dan antisipasi serangan ternak ini kami minta warga untuk membawa ternak ke kandang yang ada di dekat rumah. Jadi mudah dalam memantaunya,” paparnya.
Terpisah, Penewu Tepus Alsito menambahkan pihaknya mendapatkan informasi adanya serangan hewan liar jni. Hanya saja belum ada laporan resmi dari kelurahan. Dari informasi yang diterimanya, kambing tidak dimangsa habis hanya dimakan sebagian, dan darahnya sampai habis.
“Mudah-mudahan dapat diantisipasi dan tidak separah tahun-tahun sebelumnya,”ujar dia.
Selain itu, masyarakat di pesisir juga selalu menghadapi adanya serangan monyet ekor panjang. Akibatnya tamanan di ladang sering banyak yang rusak dan petani juga merugi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen