Connect with us

Info Ringan

Deretan Kekuatan Captain Marvel yang Superpower

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sepak terjang Thanos mampu membuat para superhero Avengers kalang kabut. Namun bagi Anda  yang sudah nonton film “Avanger: Infinity War” sampai after credit tentu akan melihat tanda-tanda kemunculan sosok superhero lain di akhir film. Dan dari lambang yang ditampilkan, bisa dipastikan Anda  yang hobi baca komik Marvel tahu bahwa superhero yang dimaksud adalah Captain Marvel. Sosok istimewa yang digadang-gadang sebagai karakter paling kuat dan tak tertandingi di Marvel Universe.  Nah, berikut ini adalah deretan kekuatan Captain Marvel yang digadang-gadang mampu melawan Thanos!

Memiliki Indera Ketujuh

Tak cukup dengan indera keenam, Captain Marvel memiliki indera ketujuh yang hampir sama dengan milik Spider Man tapi lebih kuat yang disebut sensor kosmik. Indera ini memungkinkan seseorang yang menguasainya cenderung mampu membaca dan memperkirakan gerakan masa depan. Hal ini meliputi peluang yang bagus maupun gerakan bahaya kasat mata yang perlu dihindari. Kemampuan ini membuat Captain Marvel bisa memprediksi pergerakan semua musuh termasuk Thanos. Saat tahu rencana pergerakannya tentu dalam waktu singkat bisa melakukan antisipasi serangan. Sayangnya, meski sangat istimewa tapi kemampuan ini tak selalu ada. Dan kemunculannya tak bisa disangka-sangka.

Berita Lainnya  Menjelajah Rasa Sate Klathak Pak Bari di Malam Hari

Dapat Bertahan Di Ruang Hampa Udara

Kelebihan lain dari Captain Marvel adalah dapat bertahan di ruang hampa udara. Meski setengah manusia, tanpa oksigen pun Captain Marvel masih bisa survive. Lebih-lebih dalam bentuk Binary, superhero ini bukan hanya mampu bertahan tapi juga bisa bisa mengendalikan kekuatannya. Karena itu, jika Captain Marvel muncul maka dipastikan Thanos tak lagi leluasa untuk menghancurkan semesta.

Memiliki Energi Blast Sangat Kuat

Bukan hal baru kalau para Avengers seringkali menggunakan energy blast atau serangan energi. Hal demikian pun dilakukan Vision dan Iron Man. Nah, Captain Marvel ternyata juga menyimpan kekuatan tersebut dan bahkan jauh di atas Iron Man maupun Vision. Padahal energi blast yang biasa digunakan Iron Man dan Vision saja sudah cukup membuat Thanos kewalahan. Tentunya, energi blast yang jauh lebih kuat bakal berpeluang menghancurkan musuh yang sangat kuat seperti Thanos.

Berubah Bentuk Menjadi Mode Binary

Bukan hanya tampilannya yang kelihatan gahar saat Captain Marvel berubah menjadi Binary, lebih dari itu kekuatannya pun dapat meningkat berkali-kali lipat. Hal ini tentu sangat membahayakan  semua musuhnya. Sebab Captain Marvel dalam bentuk Binary memiliki kapasitas menghancurkan dalam sekejap, memanipulasi medan magnet, gravitasi, bahkan menciptakan sinar dan panas. Meski kemampuan ini sempat hilang, namun kembali lagi dalam bentuk yang lebih menakjubkan. Dengan kemampuan ini, dipastikan Thanos bakal menemui waktu-waktu yang sulit ya guys.

Memanggil Galactus Sang Perkasa Di Alam Semesta

Berita Lainnya  Lima Hal Penyebab Insomnia Pada Balita

Galactus yang merupakan satu dari jejeran penjahat super rupanya mampu berada di pihak Captain Marvel. Ya, saat Galactus memiliki musuh baru dan terdesak pada akhirnya meminta bantuan para superhero termasuk Captain Marvel. Nah setelah kejadian itu, Captain Marvel punya hak untuk memanggil Galactus guna melawan Thanos. Wah, bisa dibayangkan apa yang terjadi jika Thanos harus menghadapi dua kekuatan super bergabung yaitu Captain Marvel ditambah Galactus?

Cosmic Awareness

Cosmic awareness merupakan suatu kemampuan yang membuat setiap indera di tubuh Captain Marvel meningkat sangat drastis. Peningkatan ini terjadi juga pada indera ketujuh superhero perempuan ini sehingga membuatnya lebih dapat memprediksi sekaligus merasakan bahaya. Peningkatan ini bisa dilihat dari kemampuan Captain Marvel yang tak hanya bisa merasakan bahanya di sekitarnya tapi juga ancaman-ancaman di luar galaksi. Jadi apapun yang direncanakan musuh meski di mana pun jauhnya, Captain Marvel bisa memprediksinya dengan baik. Humm, jadi makin sulit kan guys bagi Thanos?

Berita Lainnya  Lima Olahraga Yang Dapat Menambah Tinggi Badan Anak

Mampu Menyerap Energi

Sampai saat ini Captain Marvel merupakan satu-satunya  superhero yang memiliki kemampuan menyerap energi musuh. Setelah terserap, energi-energi tersebut lantas ditransfer balik untuk menyerang si musuh. Kurang lebih hampir mirip seperti apa yang dimiliki Black Panther. Meski Thanos memiliki kemampuan yang sama, setidaknya Captain Marvel bisa menjadi lawan yang imbang.

Kekuatan Untuk Mengontrol Gravitasi

Satu lagi kekuatan gila Captain Marvel yaitu mampu mengendalikan gravitasi. Memang sudah banyak musuh yang juga memiliki kemampuan yang sama termasuk terbang melawan gravitasi. Namun kontrol gravitasi Captain Marvel sangatlah kuat sehingga mampu membuat para musuhnya benar-benar tertahan atau bahkan terbang. Di situasi ini tentu menguntungkan sebab semakin mudah bagi Captain Marvel untuk membuat serangan balik.

 

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler