Connect with us

Politik

Dilantik Dalam Rapat Paripurna, Endah Resmi Pimpin DPRD Gunungkidul

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gunungkidul resmi dilantik. Para pejabat yang terdiri dari 1 Ketua dan 3 Wakil Ketua ini dilantik dalam Rapat Paripurna Istimewa pengucapan sumpah janji Ketua dan Wakil Ketua DPRD Gunungkidul pada Senin (30/09/2019) siang tadi. Pelantikan pimpinan DPRD sendiri diselenggarakan setelah turunnya surat keputusan Gubernur DIY Nomor 222/KEP/2019 tanggal 25 September 2019.

Dalam kesempatan tersebut, pimpinan dewan periode 2019-2024 yang dilantik ialah pada posisi Ketua DPRD, Endah Subekti Kuntaringsih dari PDIP, Wakil Ketua yang terdiri dari Suharno dari Partai Nasdem; Wiwik Widiastuti dari PAN dan Heri Nugroho dari Partai Golkar. Dengan dilantiknya sendiri menjadi personel wanita ketiga dalam Muspida Gunungkidul setelah Bupati Gunungkidul, Hj Badingah dan Kepala Pengadilan Negeri, Husnul Khotimah, S.H., M.H.

Berita Lainnya  Suami Tersandung Kasus Korupsi, Istri Lurah Karangawen Daftarkan Diri Ikuti Pilur

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kabupaten Gunungkidul, Badingah memberikan ucapan selamat kepada para pimpinan Dewan Kabupaten Gunungkidul yang akan menjabat dalam periode 2019-2024 mendatang. Ia berharap, para pimpinan DPRD akan memberikan kontribusi nyata dalam kebarhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik.

“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Gunungkidul mengucapkan selamat kepada pimpinan dewan yang terpilih periode 2019-2024. Di tangan merekalah nantinya akan munculnya kebijakan-kebijakan yang berpihak kepada rakyat,” ungkapnya.

Badingah mengatakan kecakapan dan kebijakan dalam mengkordinasikan seluruh tugas utama DPRD harus dimiliki oleh setiap pimpinan maupun alkap DPRD. Sehingga nantinya tugas pokok dan fungsi DPRD dapat dijalankan secara maksimal. Badingah juga meminta kepada seluruh unsur DPRD Gunungkidul agar mampu untuk menjalin kemitraan dan bersinergi dengan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Gunungkidul.

“Kemampuan mensinergikan tugas dan kewenangan akan mendorong dinamika daerah yang semakin produktif terutama pemberdayaan dan pengembangan potensi pariwisata sebagai penggerak pembangunan,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih menyatakan, dengan dilantiknya jajaran pimpinan DPRD ini, maka akan mengoptimalkan kinerja di jajaran dewan. Namun demikian, dirinya belum bisa menentukan program-program lantaran belum terbentuknya alkap.

Berita Lainnya  Kemarau Panjang, BPBD Gunungkidul Terus Layani Permintaan Droping Air

“Kita bentuk alkapnya dulu baru bisa kita sampaikan program dan rencana kami ke depan,” ucap Endah.

Namun begitu, dalam waktu dekat ini pihaknya akan segera melakukan tugas dan fungsinya. Sehingga hal-hal yang menjadi tanggungjawab sebagai pimpinan maupun anggota DPRD segera berjalan.

“Kami teman-teman juga segera untuk bekerja keras. Semoga tugas yang kami emban ini menjadikan amanah dan kerja keras kita demi kesejahteraan rakyat,” imbuh dia.

Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler