Pemerintahan
Dukung Tim Satgas Dana Desa Terjun ke Gunungkidul, Wakil Bupati Harapkan Jadi Shock Therapy






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Turunnya tim Satgas Dana Desa dari Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) untuk mengaudit penggunaan dana desa di dua desa yang bermasalah disambut baik oleh Wakil Bupati Immawan Wahyudi. Immawan menginginkan agar ke depan, adanya hal ini bisa dijadikan sebagai pelajaran bagi pemerintah desa lainnya untuk lebih berhati-hati dalam penggunaan dana desa. Sebagaimana diketahui, Tim Satgas Dana Desa Kemendes PDTT sejak Selasa (12/12/2017) kemarin melakukan pemeriksaan di Desa Song Banyu, Kecamatan Girisubo dan Desa Getas, Kecamatan Playen.
“Kita harapkan ini bisa menjadi shock therapy sekaligus pembelajaran demi kebaikan bersama,” papar Immawan, Selasa kemarin.
Meski begitu, Immawan mengungkapkan bahwa kedatangan Tim Satgas Dana Desa Kemendes PDTT saat ini baru dalam tahap melakukan klarifikasi atas masuknya laporan penyimpangan yang terjadi dalam penggunaan dana desa di kedua desa tersebut. Ia meminta semua pihak untuk tidak berpikiran negatif terlebih dahulu dan menunggu hasil pemeriksaan.
“Kalau dalam Islam, istilahnya tabayun dulu. Nanti hasil pemeriksaan akan diumumkan pada Jumat (15/12/2017) mendatang dalam reportasi dari tim Satgas kepada Pemerintah Kabupaten,” ucap dia.
Pemerintah Kabupaten Gunungkidul sendiri menurut Immawan telah mempersiapkan segala kemungkinan terkait dengan hasil dari audit tim satgas. Termasuk jika nantinya tim menemukan adanya pelanggaran, baik adanya pelanggaran administratif maupun pelanggaran yang mengarah ke unsur pidana, dalam hal ini terkait korupsi dana desa. Jika nantinya penyimpangan hanya bersifat administratif, pemerintah kabupaten berjanji akan memberikan sanksi sekaligus juga pendampingan terhadap dua desa tersebut. Namun jika ada penyimpangan berupa pidana, Immawan mendorong untuk dilakukan penegakan hukum secara tegas.







“Akan tetapi kami (Pemerintah Kabupaten Gunungkidul) juga akan memberikan pendampingan hukum atau advokasi , karena bagaimanapun juga, Pemerintah Desa merupakan aparat Pemerintah Kabupaten,” imbuh dia.
Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, politisi PAN ini menambahkan bahwa dana desa merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap akselerasi pembangunan di tingkat desa. Dengan penggunaan yang optimal, dana desa tersebut diharapkan bisa berguna bagi kemajuan desa sekaligus juga memberikan kesejahteraan bagi masyarakatnya. Untuk di Gunungkidul sendiri, Immawan menilai bahwa penggunaan dana desa sebagian besar sudah berjalan cukup baik.
“Agar pembangunan bisa berjalan lancar dan berdampak baik, tertib penggunaan anggaran desa harus dilakukan secara maksimal,” pungkasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter