Pemerintahan
Jumlah Pendaftar PPPK Gunungkidul Masih Minim






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Pemerintah Kabupaten Gunungkidul membuka pendaftaran calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sejak 20 September 2023 kemarin. Namun seminggu berlalu, hingga saat ini pendaftar masih tergolong sepi atau belum banyak.
Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Gunungkidul, Reni Linawati mengungkapkan, hingga Rabu (27/09/2023) pukul 08.00 WIB calon pelamar yang membuka akun pendaftaran berjumlah sekitar 700 an orang. Dari jumlah tersebut belum semuanya melakukan menyelesaikan masing-masing tahapan atau belum melakukan submit data.
“Per pukul 08.00 WIB (Rabu) yang melakukan submit data 71 orang. Jumlah ini masih terus berubah per menit atau per jamnya ya, tergantung mereka yang mengakses,” papar Reni Linawati.
Selain menerima proses pendaftaran, tim panitia seleksi daerah juga langsung melakukan seleksi administrasi terhadap berkas yang masuk. Total hingga kemarin pagi yang dinyatakan lengkap baru 48 pelamar.
“Kalau yang memenuhi persyaratan per 08.00 WIB 48 pelamar,” terangnya.







Pendaftaran calon PPPK ini akan berlangsung hingga 9 Oktober mendatang. Sehingga para pelamar masih bisa terus berproses, bukan tidak mungkin jumlah pelamar akan membludak pada hari-hari terakhir ditutupnya pendaftaran pegawai.
Sebagaimana diketahui, pada pendaftaran PPPK 2023 ini Kabupaten Gunungkidul mendapatkan formasi sebanyak 439 formasi dengan rincian 180 formasi untuk tenaga pendidik atau guru, 139 lowongan bagi tenaga Kesehatan dan 120 formasi untuk tenaga teknis.
Dalam pelaksanaan rekrutmen PPPK di tahun 2023 ini akan dibuka untuk umum. Sehingga seluruh masyarakat yang masuk pada kriteria atau persyaratan bisa melakukan pendaftaran yang nantinya akan melalui sscasn.bkn.go.id.
“Dalam pelaksanaanya tidak difokuskan untuk pegawai honorer yang lolos pada passing grade 2021. Tapi ini terbuka untuk umum,” papar Kepala Bidang Formasi, Pengembangan dan Data Pegawai, BKPPD Gunungkidl, Farid Juni Haryanto.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks