Sosial
Kekeringan Semakin Meluas, Dalam Sebulan BPBD Distribusikan Ratusan Tangki Air






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Memasuki bulan Juli 2018 ini, dampak kekeringan di Gunungkidul saat ini sudah semakin parah mulai menyeluruh. Tidak hanya di kawasan selatan saja, namun di bagian utara juga sudah mulai terdampak, yakni di Kecamatan Gedangsari, Ngawen, dan Nglipar. Total, dalam sebulan ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul telah mendistribusikan ratusan tangki air.
Kepala Pelaksana BPBD Gunungkidul, Edy Basuki mengatakan, di tiga kecamatan tersebut memang sudah mulai terdampak kekeringan. Sejumlah desa di tiga kecamatan tersebut saat ini telah mengajukan permohonan droping air kepada pihaknya.
"Kita menerima permohonan dropping air dari Desa Kedungkeris Kecamatan Nglipar dan di Desa Sambirejo, Kecamatan Ngawen. Kalau Gedangsari sudah memiliki tanki dan belum mengajukan permohonan," ujar Edy, Kamis (19/07/2018).
Ditambahkan Edy, pihaknya akan melakukan droping air kepada desa-desa yang telah mengajukan permohonan. Sementara itu untuk kecamatan lain seperti Semin dan Patuk sampai saat ini belum ada permohonan.
"Belum ada laporan yang masuk, mungkin di sana tidak terjadi kekeringan atau masih dapat diatasi secara mandiri," imbuh dia.







Menurut data BPBD Gunungkidul dalam 30 hari tercatat mulai Senin (04/06/2018) sampai dengan Jumat (06/07/2018), pihaknya sudah melakukan dropping air sebanyak 624 tangki. Adapun dari anggaran yang ada untuk mengatasi kekeringan tahun ini ada 3.360 tangki.
Sementara itu Camat Ngawen, Slamet Winarno membenarkan beberapa titik mengalami kekeringan. Namun demikian bencana yang terjadi masih dapat diatasi.
"Kekeringan memang sering terjadi dari tahun ke tahun, namun masih cenderung teratasi karena sudah ada sumber mata air, maupun dari PDAM," terang Slamet.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks