Connect with us

Politik

KPU Gunungkidul Tunggu Perbaikan Data Ratusan Bacaleg

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Ratusan berkas bakal calon anggota legislatif (bacaleg) dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul. Saat ini partai politik masih diberikan kesempatan untuk memperbaikinya hingga 11 Agustus mendatang.

Komisioner KPU Gunungkidul, Andang Nugroho, menjelaskan jika proses verifikasi berkas perbaikan bacaleg telah selesai pada tanggal 6 Agustus kemarin. Dari pencermatan yang dilakukan, ia menyebut jika masih ada sekitar seratus berkas bacaleg yang TMS. Dikatakannya, ketidaksesuaian berkas bacaleg beragam, mulai dari identitas diri hingga ijazah.

“Ada sekitar 100 berkas yang TMS,” ucap Komisioner KPU Gunungkidul, Andang Nugroho, Senin (07/08/2023).

Adanya temuan itu pihaknya masih memberi kesempatan bagi partai politik untuk memperbaiki dokumen bacaleg ataupun mengganti bacaleg sebelum ditetapkan menjadi Daftar Calon Sementara (DCS). Rencananya, pihaknya akan menetapkan DCS pada 18 Agustus mendatang yang disusul dengan pengumuman kepada masyarakat.

Berita Lainnya  Hasil Rapat Banmus, Demas Kursiswanto Akan Dilantik Jadi Ketua DPRD Gunungkidul Pada Senin Mendatang

“Kalau ada partai yang mengganti akan kami periksa tanggal 12 sampai 15 Agustus, kemudian tanggal 16 sampai 17 Agustus penyusunan DCS dan tanggal 18 Agustus penetapan DCS,” terangnya.

Lebih lanjut, dikatakannya salah satu resiko berkas TMS yang tidak melakukan perbaikan hingga 11 Agustus mendatang ialah dicoretnya bacaleg dalam DCS. Pasca penetapan DCS, ia memastikan partai politik tidak bisa mengajukan perbaikan maupun penggantian bacaleg kembali.

“Kami menetapkan bacaleg yang memenuhi syarat saja, misalnya dari partai A di Dapil 1 mengajukan 9 orang kemudian yang memenuhi syarat hanya 6 orang maka yang ditetapkan DCS hanya 6 itu saja,” ungkap Andang.

“Sudah kami komunikasikan ke partai politik, partai sudah bisa melihat mana yang TMS. Sekarang ranahnya partai politik, kami hanya menunggu,” tutupnya.

Berita Lainnya  Rayakan HUT NasDem, Laskar Semut Hitam Setia Menangkan Immawan-Martanty

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler