Pemerintahan
Libur Natal, Dinas Pariwisata Gunungkidul Raup Retribusi 1,3 Miliar






Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Libur Natal kemarin, ratusan ribu wisatawan masuk ke sejumlah lokasi wisata di Kabupaten Gunungkidul. Dari momen tersebut, Dinas Pariwisata Gunungkidul sendiri berhasil mengantongi pendapatan retribusi hingga miliaran rupiah. Diperkirakan, tingkat kunjungan ini akan terus tinggi hingga pada masa liburan tahun baru mendatang.
Kepala Bidang Pemasaran dan Bina Usaha Wisata, Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul, Yuni Hartini menjelaskan, pada masa liburan Natal kemarin, memang kunjungan wisatawan ke Gunungkidul cukup tinggi. Total, ada 171.166 wisatawan yang memadati obyek-obyek wisata Gunungkidul selama beberapa hari terakhir ini.
“Total pendapatan retribusi wisata pada liburan Natal ini adalah 1,3 miliar,” terangnya, Kamis (27/12/2019) siang.
Menurut Yani, tingkat kunjungan ke obyek-obyek wisata di Gunungkidul telah melonjak sejak hari Sabtu (21/12/2019) lalu. Usai libur natal sendiri, tingkat kunjungan mulai menurun. Namun demikian, mendekati tahun baru, tingkat kunjungan akan kembali melonjak. Dengan hasil pada awal masa libur Natal, Dinas Pariwisata Gunungkidul optimis bahwa target pendapatan sebesar 2,1 miliar yang dipatok selama musim libur akhir tahun ini akan bisa tercapai.
“Kami akan berusaha keras untuk mengejar target,” imbuh dia.







Lebih lanjut ia menjelaskan, dari jumlah wisatawan yang masuk, lokasi wisata Pantai Selatan masih menjadi tujuan utama. Namun demikian pihaknya juga telah melakukan promosi semaksimal mungkin bahwa Kabupaten Gunungkidul sisi utara tidak kalah menarik.
“Kalau promosi setiap kali kita sampaikan jika potensi wisata kita tidak hanya pantai saja tetapi ada yang lain seperti Gunung Gambar, Gunung Nglanggeran, Goa Cokro,” ucap Yuni.
Ditambahkannya, hingga 26 Desember 2019 kemarin, total jumlah wisatawan yang datang ke Gunungkidul telah mencapai angka 3.073.677 wisatawan. Sementara jumlah PAD yang berhasil terkumpul melalui Tempat Pemungutan Retribusi sebanyak Rp. 23.568.946.565. Jumlah ini menurut Yani memang masih cukup jauh dari target yang ditentukan.
“Tahun 2019 ini sebenarnya kita menargetkan angka 3.845.033 wisatawan dan Pendapatan Asli Daerah sektor wisata sebanyak Rp. 27.918.128.500,” imbuh dia.
Sementara itu, Sekretaris SAR Linmas Wilayah II Surisdiyanto menghimbau, wisatawan selalu waspada saat tengah berkunjung dengan pantai. Menurutnya, ombak Pantai Selatan saat ini tengah mengalami peningkatan.
“Dari Kamis kemarin terjadi sedikit peningkatan gelombang satu hingga dua meter,” jelas Suris.
Sementara hingga Jumat siang ini, lanjut Suris suasana pantai cenderung cerah. Sedangkan wisatawan sedikit berkurang jika dibandingkan dua hari yang lalu.
“Demi kenyamanan dan keamanan berwisata. Mohon selalu memperhatikan rambu rambu peringatan di tiap titik pantai dan selalu taati himbauan petugas SAR,” tandasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks