Kriminal
Paru-paru Penuh Air, Mayat Bayi di Sungai Widoro Wetan Diduga Kuat Dibuang Dalam Kondisi Hidup






Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Mayat bayi yang ditemukan di aliran Sungai Widoro Wetan, Desa Bunder, Kecamatan Patuk pada Sabtu (24/03/2018) siang kemarin diduga dibuang ke sungai dalam kondisi hidup. Bayi malang yang baru berumur sehari tersebut berdasarkan hasil otopsi meninggal dunia lantaran terlalu banyak menelan air.
Kapolsek Patuk, Kompol Sumarwoto mengatakan, sesaat setelah dievakuasi, mayat bayi kemudian dibawa menuju RS Bahayangkara Polda DIY untuk dilakukan proses otopsi. Dari hasil pemeriksaan, diketahui paru-paru bayi tersebut penuh dengan air. Dengan kondisi semacam ini, menurut Sumarwoto, bayi tersebut diperkirakan masih dalam kondisi hidup ketika dibuang ke sungai.
"Dari hasil pemeriksaan diketahui bayi malang itu meninggal lantaran kebanyakan menelan air. Sebab parunya penuh dengan air," kata Kapolsek, Minggu (25/03/2018) siang.
Ditambahkan Kapolsek, terkait luka memar di beberapa bagian tubuh bayi sendiri terjadi akibat benturan dengan bebatuan di sungai tersebut. Adapun luka memar cukup parah itu dimungkinkan benturan dengan bebatuan saat bayi dibuang dan terseret arus sungai.
"Hasik otopsinya seperti itu. Ini menjadi sebuah informasi penting bagi anggota kepolisian," imbuh dia.







Tim medis sendiri juga telah melakukan tes DNA terhadap bayi malang itu. Hal ini nantinya bisa digunakan aparat untuk proses penyelidikan lanjutan terkait pelaku maupun orang tua pembuang bayi.
"Kita belum bisa pastikan siapa pelaku dan dari mana asalnya. Jelas kita akan memburu keberadaan pelaku itu," tegas dia.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, bayi dengan jenis kelamin laki-laki ditemukan oleh salah seorang warga yang hendak mencari ikan di sungai Widoro Wetan, Desa Bunder, Kecamatan Patuk sekitar pukul 12.30 WIB. Bayi tersebut ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di bantaran sungai.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks