Pemerintahan
Pembangunan Tahap Dua Pasar Munggi, Pemerintah Bangun Ratusan Kios






Semanu, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dinas Perdagangan Gunungkidul mulai melanjutkan proses revitalisasi tahap dua di Pasar Munggi Semanu. Pada proses pembanguan Pasar Munggi tahap kedua ini, Dinas Perdagangan memfokuskan pembangunan area dalam pasar. Rencananya sebanyak 200 los pedagang akan dibangun dengan anggaran miliaran rupiah.
Kepala Dinas Perdagangan Gunungkidul, Kelik Yuniantoro, mengungkapkan, proses revitalisasi pasar Munggi pada tahun ini dilanjutkan dan memasuki tahap kedua. Sebelumnya, revitalisasi tahap pertama telah selesai dilaksanakan pada tahun 2020 silam. Pihaknya pun telah melakukan acara simbolisasi peletakan batu pertama pada 27 Juni 2022 lalu untuk menandai berjalannya revitalisasi tahap kedua pada tahun 2022 ini.
“Revitalisasi Pasar Munggi ini sudah masuk ke tahap dua, tahap pertama sudah selesai sejak tahun 2020 lalu,” jelasnya.
Pada tahap pertama pada tahun 2020 lalu, revitalisasi Pasar Munggi sebagian besar menyasar area luar Pasar sehingga bagian dalamnya memang belum dilakukan revitalisasi. Sejak awal, pembangunan salah satu pasar paling ramai di Gunungkidul ini memang direncanakan sebanyak 2 tahap. Pihaknya pada tahun ini akan membangun sekitar 200 los pedagang di area dalam pasar. Hal itu untuk mengakomodir pedagang yang masih sering dijumpai berjualan di pinggir jalan.
“Untuk sekarang kita bikin sekitar 200 los di belakang kios, untuk anggaran sekitar Rp. 2,3 Miliar melalui dana tugas pembantu,” imbuh Kelik.







Proses revitalisasi Pasar Munggi tahap kedua ini pun direncanakan selesai pada 18 Oktober 2022 mendatang. Ia berharap agar revitalisasi pasar yang dilakukan oleh Pemkab Gunungkidul dapat berdampak positif bagi para pedagang dan konsumen saat berkunjung ke pasar dapat merasa nyaman.
“Nanti akan kita ajukan lagi tahap tiganya kalau tahap dua ini sudah selesai. Diharapkan bisa berdampak baik dalam hal perekonomian bagi pedagang dan bisa membuat pengunjung nyaman saat ke pasar,” tutupnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial6 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah