Pemerintahan
Penyempurnaan Pasar Legundi Dianggarkan Miliaran Rupiah dari DAU dan DAK






Panggang,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Gunungkidul kembali mengalokasikan anggaran untuk penyempurnaan Pasar Legundi yang berada di Desa Girimulyo, Kecamatan Panggang. Beberapa sarana prasarana akan ditambah sebagai penunjang perekonomian para pedagang dan pelayanan pengunjung. Rencananya anggaran yang disediakan sebesar 1,5 miliar rupiah.
Kepala Bidang Pasar Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunungkidul, Ari Setiawan mengatakan penyempurnaan ini akan dilakukan untuk membuat beberapa kios, los pasar, tempat parkir dan pos satpam. Anggaran yang digunakan yakni dana alokasi umum (DAU) dan dana alokasi khusus (DAK).
Untuk pos satpam sendiri memang sangat diperlukan agar keamanan di kawasan tersebut tetap terjaga. Untuk kios dan los sendiri sebagai tambahan bagi para pedagang. Sementara lokasi parkir memang sangat dibutuhkan mengingat letaknya yang berada di pinggir jalan sehingga perlu tempat yang luas.
“Kami sudah melakukan survei sebagai langkah awal untuk pembangunan tahap kedua ini,” kata Ari Setiawan, Sabtu (18/01/2020).
Pembangunan ini mengacu pada sejumlah kondisi yakni berkaitan dengan pasar yang berada di kawasan JJLS sehingga dapat menunjang perekonomian masyarakat sekitar. Diharapkan memang potensi yang ada dapat dimaksimalkan sehingga roda perekonomian masyarakat berputar.







“Harapannya kalau pasarnya komplit dan prasarana memadahi bisa buka setiap hari dan dapat meningkatkan ekonomi,” imbuhnya.
Pembangunan Pasar Legundi sendiri di mulai sejak tahun 2018 lalu. Tahun 2019 pasar tersebut telah dioperasikan. Namun karena ada beberapa hal yang perlu disempurnakan maka perlu dilakukan pembangunan berkelanjutan.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks