Connect with us

Pariwisata

Pesona Air Terjun Ngelo, Lokasi Wisata Sisi Utara Gunungkidul yang Masih Alami

Diterbitkan

pada

BDG

Semin,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Berwisata ke Kabupaten Gunungkidul tentu tidak melulu harus mengunjungi pantai. Pasalnya kabupaten terluas di DIY ini memiliki beberapa obyek wisata lain yang juga tak kalah menarik serta menawarkan pesona yang indah. Salah satunya adalah air terjun Ngelo yang berada di padukuhan Ngepoh, Kalurahan Semin, Kapanewon Semin.

Air terjun ini merupakan wisata baru di kawasan utara yang hampir berbatasan langsung dengan Provinsi Jawa Tengah. Belum lama dikembangkan dan dibuka oleh masyarakat, ternyata sambutan dari wisatawan cukup baik. Wisata ini menjadi salah satu tujuan warga Gunungkidul dan Jawa Tengah yang ingin refreshing.

Lurah Semin, Tri Sutrisno mengatakan air Terjun Ngelo dikembangkan berdasarkan swadaya masyarakat sekitar yang melihat potensi dan patut untuk digarap serta dipasarkan. Beberapa bulan lalu warga setempat mulai berbenah sampai pada akhirnya awal Desember kemarin air terjun ini siap dibuka untuk umum.

Berita Lainnya  Mulai Berbunga, Taman Selfie Amaryllis Patuk Bersiap Hadang Wisatawan

“Iya ini kesadaran masyarakat atas potensi yang dimiliki. Saya selaku Lurah sangat mengapresiasi gagasan warga untuk selangkah lebih maju dan ikut dalam pengembangan pariwisata,” kata Tri Sutrisno, Sabtu (23/01/2021).

Untuk sampai di obyek wisata anyar ini, jika dari pusat kota wisatawan diarahkan mengambil jalan ke Kapanewon Semin. Nantinya akan ada plat petunjuk jalan untuk sampai di air terjun Ngelo. Untuk sampai di lokasi, pengunjung memang harus berjalan kaki sekitar beberapa meter dari parkiran kendaraan karena letaknya yang agak di dalam.

Gemericik air dari atas dan kicauan burung liar seolah menyambut kedatangan wisatawan. Suasananya adem dan segar, apa lagi saat menginjakkan kaki di bebatuan yang digenangi air, ada sensasi segar yang dapat dirasakan.

Berita Lainnya  Sensasi Menyusuri Jembatan Kaca di Stone Valley

Di sekelilingnya, terdapat tumbuhan liar dan pohon perindang hijau yang menjulang tinggi. Fasilitas di sini sudah mulai ada. Seperti toilet, penjual jajanann dan lainnya. Kedepan memang warga akan terus berbenah untuk meningkatkan daya tariknya.

“Pengunjungnya sudah mulai banyak setiap harinya apa lagi sabtu minggu. Mereka dari Gunungkidul dan Jawa Tengah,” imbuhnya.

Ia berharap kedepan warga semakin semangat dalam mengembangkan potensi ini. Sehingga nanti dapat mengangkat ekonomi masyarakat sekitar dan Semin memiliki wisata pilihan ditengah boomingnya pariwisata Gunungkidul.

“Selain air terjun Ngelo ini kita juga ada taman herbal di Padukuhan Tegalsari. Kemudian potensi lain adalah kerajinan bambu dan ada beberapa lainnya,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler