Budaya
Rayakan HUT ke 96, Desa Planjan Gelar Kirab Budaya Besar-besaran






Saptosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Berbagai acara digelar guna memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Desa Planjan, Kecamatan Saptosari. Puncaknya, pada Minggu (09/09/2018) siang kemarin, ribuan masyarakat Planjan menghelat kirab budaya. Belasan gunungan hasil bumi turut diarak mengelilingi sebagian wilayah desa Planjan oleh warga.
Meski baru kali pertama diadakan, Kirab Budaya HUT Desa Planjan ke 96 ini dilakukan secara besar-besaran. Biasanya setiap tahun dalam perayaan hanya dilakukan selayaknya adat syukuran biasa. Kirab budaya ini digagas oleh pemerintah untuk menumbuhkan rasa handarbeni terhadap budaya dan daerah di tumbuh generasi muda.
Panitia acara HUT Desa Planjan, Muryono Asih Sulistiyo, mengatakan, pihaknya menginginkan bahwa peringatan HUT ini nantinya bisa menjadi momentum untuk memajukan desa. Selain itu, juga ada unsur untuk menanamkan nilai adiluhung pada generasi muda. Sehingga ke depan generasi muda juga dapat melanjutkan dalam melestarkan budaya yang ada dalam mengisi pembangunan di Desa Planjan.
“Di zaman yang modern ini, kami ingin memupuk rasa memiliki budaya yang ada kepada generasi muda yang saat ini dirasa sudah agak luntur,” kata Muryono, Minggu (09/09/2018) petang.
Adapun dalam kegiatan siang tadi sebanyak 14 gunungan yang terbuat dari hasil bumi masyarakat Desa Planjan diarak dan didoakan oleh sesepuh desa. Berbagai penampilan dalam arak-arakan turut membuat suasana makin meriah. Alhasil pawai ini juga menarik perhatian ribuan masyarakat yang berjubel di sekitar jalur yang dilewati kirab budaya ini. Tak hanya masyarakat Planjan, banyak pula terlihat warga masyarakat setempat yang menonton acara tersebut.







“Antusiasme masyarakat alhamdulillah luar biasa. Hampir semua masyarakat ikut berpartisipasi meski panas menyengat tetap lanjut. Segala potensi desa kami tampilkan dalam kirab ini,” imbuh dia.

Anggota kepolisian dan TNI yang sibuk mengamankan acara Kirab Budaya HUT Desa Planjan
Bertepatan dengan HUT Desa Planjan, Pemerintah Desa Planjan juga mengadakan gelar budaya yang menjadi agenda rutin setiap tahun dari pemerintah. Turut pula disisipkan sejarah Desa Planjan dari terbentuknya hingga berkembang sampai sekarang ini.
“Sekali lagi agar warga Desa Planjan paham asal muasal mereka,” tambah dia.
Sesuai dengan program pemerintah daerah maupun pemerintah pusat, perlahan sedikit demi sedikit warga Desa Planjan telah berupaya melakukan perubahan dan mengimbangi dengan perkembangan yang terjadi. Pembangunan telah dilakukan di berbagai sektor, termasuk infrastruktur, hingga obyek-obyek wisata. Selain itu, tak lupa pula pengembangan di sektor pertanian. Terobosan-terobosan baru dibuat agar warga Planjan semakin sejahtera.
“Dengan potensi yang ada saat ini, termasuk kekompakan masyarakat serta sumber daya alam yang kami miliki, saya yakin bahwa ke depan masyarakat Desa Planjan akan semakin sejahtera,” urainya.
Sementara itu, dalam sambutannya, Bupati Gunungkidul, Hj. Badingah S.Sos yang hadir dalam acara tersebut mengatakan, Desa Planjan berada di jalur jalan lingkar selatan yang memiliki potensi begitu luar biasa. Dalam hal ini, pemerintah tidak akan lepas tangan dalam melakukan pendekatan sehingga potensi yang dimiliki lebih terarah dan berjalan sebagaimana mestinya.
“Kita ketahui daerah ini memiliki pontensi yang luar biasa, dilaluinya JJLS di wilayah sini tentu akan berdampak baik bagi perekonomian warga. Maka dari itu, pemberdayaan mengenai kemajuan daerah lebih digetolkan,” ucap dia. (Arista Putri)
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter