Peristiwa
Satu Jam Berkobar, Api Luluh Lantakkan Gudang Kayu






Paliyan,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Jumat (25/10/2019) petang, warga Padukuhan Karangasem B, Desa Karangasem, Kecamatan Paliyan mendadak gempar. Pasalnya, api berkobar di sebuah gudang kayu milik Andrianto. Sejumlah petugas pemadam kebakaran, polisi serta warga berjibaku memadamkan api.
Kapolsek Paliyan, AKP Edy Purnomo mengatakan, peristiwa kebakaran diketahui pertama kali sekitar pukul 18.30 WIB oleh pemilik gudang. Saat diketahui pertama kali tersebut, api sudah dalam kondisi cukup besar.
“Api semakin membesar karena di lokasi merupakan gudang penyimpanan limbah kayu sehingga dengan mudah membesar,” jelas Edi, Jumat malam.
Ia menjelaskan, warga yang mengetahui kebakaran kemudian berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Saat itu juga, warga melaporkan kejadian itu kepada petugas pemadam dan pihak kepolisian.
“Kami yang mendapat laporan itu kemudian melakukan koordinasi dan mendatangi TKP untuk membantu melakukan upaya pemadaman,” ujar dia.







Lebih lanjut dijelaskannya, selang beberapa saat, setelah warga bersama tim pemadam kebakaran melakukan upaya pemadaman, api berhasil dijinakkan. Namun begitu, sudah banyak limbah yang hangus jadi arang akibat besarnya kobaran api yang sempat terjadi.
“Sekitar pukul 19.45 WIB, api berhasil dipadamkan berkat kegotongroyongan warga dan petugas,” terangnya.
Disinggung mengenai penyebab kebakaran, pihak kepolisian belum bisa menjelaskan. Untuk korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut dinyatakan tidak ada.
“Penyebab kebakaran belum bisa diketahui. Untuk kerugian ya limbah kayu milik korban yang terbakar,” sambung Kanit Reskrim Polsek Paliyan, Iptu Sofyan Susanto.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks