Connect with us

Peristiwa

Tabrakan Beruntun Hingga 3 Kali Akibat Nyalip Mepet, 2 Mobil Rusak Parah

Diterbitkan

pada

BDG

Semanu,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dua mobil terlibat kecelakaan di ruas Jalan Semanu-Bedoyo tepatnya di wilayah Kalurahan Ngeposari, Kapanewon Semanu, Sabtu (20/11/2021) siang tadi. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun demikian, kerugian sendiri diperkirakan mencapai belasan juta rupiah mengingat kedua mobil yang terlibat tabrakan mengalami kerusakan yang cukup serius. Kecelakaan ini diduga disebabkan oleh kecerobohan pengemudi ketika hendak menyalip kendaraan di depannya.

Kapolsek Semanu, AKP Kasiwon mengungkapkan, peristiwa naas tersebut terjadi pada Sabtu pagi menjelang siang tadi. Berawal ketika sebuah mobil jenis Isuzu Panther nopol AE 1261 XF yang dikemudikan oleh Adimas Akma Danish warga Widoro, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur melaju dari Bedoyo menuju Semanu. Sesampainya di lokasi kejadian, sebuah mobil jenis Honda Jazz nopol AB 1385 YD yang dikemudian oleh Ardi Beni warga Kalurahan Ngeposari, Kapanewon Semanu bermaksud mendahului Panther itu.

Berita Lainnya  Dua Motor Tabrakan Saat Nyalip, Satu Orang Kritis

Namun saat mendahului, body Jazz justru menyerempet Panther, sehingga Honda Jazz mengalami oleng. Sopir berusaha melakukan manuver dengan membanting kendaraannya. Apesnya, manuver ini justru membuat Jazz melaju tak terkendali. Mobil ini mengalami selip dan terputar hingga berbalik arah dan kemudian berada tepat di depan Panther. Tabrakan kedua pun saat terjadi antara Jazz dan Panther tersebut.

“Meski jarak sudah terlalu dekat, namun kedua pengemudi masih berusaha untuk melakukan manuver menghindari tabrakan,” beber Kasiwon, Sabtu siang.

Tidak berhenti sampai di situ saja. Kedua kendaraan yang bertabrakan ini terus melaju tak terkendali. Dalam kondisi bertabrakan adu banteng, dua mobil ini terus keluar jalur hingga kemudian terperosok ke kebun warga.

Suara benturan yang cukup keras dan berulang memancing perhatian warga. Sejumlah warga maupun pengguna jalan kemudian berdatangan ke lokasi kejadian. Mereka lalu membantu mengevakuasi sopir masing-masing kendaraan.

Berita Lainnya  Digigit Ikan Sidat Saat Tengah Lepas Kail, Nelayan Derita Luka Serius

“Kedua pengemudi dalam kondisi sadar dan sehat, hanya mengalami shock saja,” imbuh Kapolsek.

Adapun selanjutnya mobil dievakuasi oleh petugas. Dua kendaraan ini mengalami kerusakan serius pada bagian depan karena benturan yang terjadi. Menurut Kasiwon, kerugian sendiri diperkirakan mencapi belasan juta rupiah.

“Karena tidak sampai ada korban jiwa, maka dua pengemudi yang terlibat kecelakaan memilih jalur penyelesaian dilakukan secara kekeluargaan,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler