Peristiwa
Terhempas Bebatuan di Dasar Tegalan, Pemotor Alami Luka Mengerikan di Wajah dan Bola Mata






Tepus,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dua orang pesepeda motor mengalami kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Tepus-Jepitu, Kecamatan Tepus pada Kamis (28/11/2019) petang tadi. Akibat kejadian tersebut, seorang korban diantaranya mengalami luka yang bisa dibilang sangat mengerikan. Sumit (25) warga Ngebrak Barat, Desa Semanu, Kecamatan Semanu mengalami luka menganga di bagian kepala, khususnya di bagian wajah dan mata. Korban sendiri lantas dilarikan ke RSUD Wonosari guna mendapatkan perawatan medis.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa naas ini terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Bermula saat Haryono (46) warga Padukuhan Ngebrak Barat, Desa Semanu Kecamatan Semanu bersama dengan Sumit (25) berkendara menggunakan sepeda motor jenis RX King bernopol R 5008 KD. Haryono sendiri memicu kendaraannya dengan kecepatan yang cukup tinggi.
“Keduanya berboncengan dari arah selatan menuju utara. Memang saat itu sepeda motor dipacu dengan kencang,” ungkap Kapolsek Tepus, AKP Mustaqim, saat dikonfirmasi Kamis malam.
Sesampainya di lokasi kejadian yang merupakan tikungan tajam. Mendadak pengendara motor tak bisa mengendalikan laju kendaraannya. Sepeda motor tersebut justru keluar jalur. Haryono yang berusaha mengendalikan kembali kendaraannya tak kuasa lantaran kejadian memang sangat cepat. Motor yang terus melaju tak terkendali itu lantas terjun ke tegalan.
“Kejadian ini diduga dipicu lantaran pengendara tidak menguasai medan,” imbuh Kapolsek.







Meski tak terlalu dalam, hanya berkisar 2 meter saja, namun tegalan tempat kedua pemotor tersebut jatuh memang cukup curam. Di tegalan tersebut juga terdapat bebatuan tajam. Alhasil, baik Haryono maupun Sumit kemudian jatuh terpental ke bebatuan di dasar tegalan.
Akibatnya sendiri cukup fatal, terutama bagi Sumit. Ia mengalami cedera sangat parah pada bagian kepala. Sejumlah luka menganga dapat terlihat kasat mata. Tak hanya itu, bola mata yang bersangkutan juga mengalami luka. Sementara nasib berbeda dialami oleh Haryono yang hanya mengalami luka ringan.
“Pembonceng mengalami luka berat terutama di bagian wajah dan mata dan kemudian dilarikan ke RSUD Wonosari,” beber AKP Mustaqim.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter