Sosial
Upaya Peningkatan Literasi Anak Oleh TBM Gubug Pintar






Semanu,(pidjar.com)– Dalam rangka meningkatkan budaya literasi anak dan masyarakat umum, pemerintah bersama dengan lembaga lain terus berupaya memaksimalkan sejumlah program. Seperti halnya dengan yang dilakukan oleh Taman Baca Masyarakat (TBM) Gubug Pintar, Padukuhan Nitikan Timur, Kalurahan Semanu, Kapanewon Semanu yang terus memaksimalkan sejumlah program baik pemberdayaan masyarakat (lansia) maupun anak-anak di sekelilingnya.
Ketua TBM Gubug Pintar, Tri Sudaryani mengatakan, literasi bukan sekadar kemampuan membaca dan menulis, melainkan juga keterampilan berpikir kritis yang penting untuk perkembangan anak-anak di masa depan. Dirinya bersama dengan relawan TBM Gubug Pintar sangat menyadari petapa pentingnya budaya literasi ini, maka dari itu sejumlah program digagas dan direalisasikan untuk membentuk generasi yang cerdas. Tak hanya anak-anak namun masyarakat umum seperti ibu-ibu muda, hingga lansia pun turut tersasar.
Selama ini, ada banyak program yang dijalankan dengan melibatkan anak-anak, orang tua, dan lansia. Wajib membaca menjadi salah satu programnya, setiap sore anak-anak di wilayahnya bebas untuk datang ke TBM Gubug Pintar untuk membaca dan memahami apa yang mereka baca. Selain membaca buku, ada pula kegiatan mengaji bersama, belajar tari dan kegiatan positifnya.
“Selain itu untuk ibu-ibu atau lansia kami juga memiliki program pemberdayaaan keterampilan dan belajar bersama,” terang dia.
Untuk mendukung program literasi membaca ini, pada bulan Oktober 2024 diselenggarakan berbagai acara mulai dari Diskusi Praktek Komunitas Penggerak Literasi Kabupaten Gunungkidul yang diikuti oleh penggerak TBM, PKBM, dan pegiat literasi. Kemudian Kegiatan Pelatihan Membaca Nyaring yang diikuti oleh puluhan pendidik PAUD.







“Kami juga mengadakan pelatihan menulis cerita pendek yang diikuti oleh tutor PKBM dan anak muda,” sambung dia.
Puncaknya yaitu pada Sabtu 19 Oktober 2024 ini diadakan Festival Literasi, dimana ada beberapa kegiatan seperti diskusi publik mengenai pentingnya budaya literasi usia dini. Kegiatan ini menghadirkan tutor, PKK, masyarakat umum dan lain sebagainya.
“Kami juga mengundang narasumber yang berkompeten untuk memberikan materi mengenai pentingnya literasi dan apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan budaya literasi di Gunungkidul. Kemudian juga akan diselenggarakan pengajian akbar,” jelas Tri Sudaryani.
“Harapan kami dengan adanya kegiatan yang digagas oleh TBM Gubug Pintar ini semakin banyak anak-anak yang tertarik untuk membaca buku-buku dengan konten lokal yang kaya akan nilai-nilai pendidikan dan kreativitas. Pun dengan masyarakat umum,” tandasnya.
Sebagai informasi, TBM Gubug Pintar berdiri sejak tahun 2012 lalu yang merupakan satu-satunya TBM di Gunungkidul yang lolos seleksi penerima bantuan pemerintah dari Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi untuk peningkatan literasi daerah.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter