Peristiwa
Akibat Layang-Layang Tersangkut, Jaringan Sutet Meledak






Karangmojo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Belakangan ini banyak sekali aktifitas baik anak-anak maupun orang dewasa yang berkaitan dengan layang-layang. Ada yang hanya untuk mainan biasa bahkan ada yang sampai menggelar festival besar-besaran. Tentunya dengan berbagai kegiatan ini menjadi hiburan tersendiri, bahkan ada sisi positifnya yakni mengenalkan anak-anak pada permainan tradisional.
Namun demikian, dibalik serunya permainan ini ada bahaya yang mengintai. Beberapa waktu lalu bahkan sempat ada insiden orang yang lehernya tersayat senar (benang) layang-layang. Kemudian ada juga yang mengalami kecelakaan akibat layang-layang pula.
Satu kejadian lainnya yang baru saja terjadi pada Senin (14/09/2020) yakni layang-layang yang mengenai jaringan sutet. Bahkan mengakibatkan adanya ledakan. Kejadian itu terjadi di Padukuhan Grogol 4, Kalurahan Bejiharjo, Kapanewon Karangmojo.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.45 WIB. Ada orang di sekitar tower saluran udara tegangan ekstra tinggi (Sutet) sedang bermain layang-layang. Entah apa yang terjadi layang-layang tersebut tersangkut pada tower yang ada di dekatnya.
Sontak dengan cepat jaringan tersebut bereaksi, ledakan keras pun terjadi. Warga yang ada di sekitar kemudian berhamburan keluar untuk mencari sumber suara itu.







“Ledakan yang terdengar sekitar 3 kali. Jam itu banyak warga yang sedang beraktifitas kemudian kaget dengan suara yang timbul,” ujar salah satu warga setempat.
Warga setempat merasa takut dengan kejadian tersebut. Kemudian tokoh setempat meminta masyarakat untuk tidak lagi bermain layang-layang di sekitar sutet lantaran cukup membahayakan. Bahkan untuk mengantisipasi kejadian serupa pihak PLN juga memasang banner di sekitar lokasi yang bertuliskan larangan bermain layang-layang.
“Kemarin suaranya cukup keras. Sudah diberi tahu dan diingatkan untuk semua saja agar tidak bermain layang-layang di lokasi itu,” ujar Suwargito warga lainnya.
Dari pihak PLN kemudian melakukan pengecekan dan perbaikan pada jaringan tersebut. Beruntung kejadian itu tidak menyebabkan arus listrik di wilayah setempat maupun lainnya mati. Adanya kejadian ini kemudian harusnya mendorong warga lainnya untuk lebih berhati-hati saat bermain layang-layang.(ANDI)
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks