Connect with us

Peristiwa

As Roda Patah, Truk Pengangkut Pasir Aspal Tergelincir di Tanjakan Ndorubuh

Diterbitkan

pada

BDG

Ponjong,(Pidjar.com)–Sebuah truk dum pengangkut pasir aspal yang hendak setor ke desa Sawahan terjuling melintang di Jalan Ponjong-Sawahan, tepatnya di tanjakan Ndorubuh, Desa Sumbergiri, Kecamatan Ponjong, Jumat (07/09/2018) siang. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun material pasir aspal yang diangkut berceceran di sepanjang jalan.

Kapolsek Ponjong Kompol Mugiman, melalui Panit Lantas setempat Iptu Edi Ganefiono menjelaskan peristiwa itu berawal dari truk nopol AB 8714 OE, yang dikemudikan Agus Effendi warga Gamping, Sleman melaju dari arah Sumbergiri menuju Sawahan. Saat melintas di tanjakan yang cukup tinggi tiba-tiba as truk tersebut patah, sehingga membuat pengemudi hilang kendali.

Apesnya, karena berada ditanjakan truk pengangkut pasir aspal itu terus berjalan mundur. Segala upaya untuk mengendalikan truk tidak membuahkan hasil, hingga akhirnya mobil terperosok dan melintang di separuh badan jalan. Tak sampai disitu, mobil yang telah tergelincir itu juga sempat terseret kebawah dengan jarak kurang lebih 5 meter.

Berita Lainnya  Penyelidikan Kasus Dugaan Penyimpangan Prona Desa Bleberan Berlanjut, Kades dan Bendahara Diperiksa Penyidik Kejari

“Sempat terseret terus terhenti. Kejadian sekitar pukul 13.00 WIB selepas sholat Jumat,” kata Iptu Edi Ganefiono saat dihubungi.

Beruntung meski benturan dibagian kanan cukup keras namun sopir truk tidak mengalami luka-luka yang begitu parah. Sempat mengalami shock ringan setelah kejadian namun segera dapat dikondisikan oleh warga yang mengetahui kejadian itu. Sejumlah warga dan anggota Polsek Ponjong kemudian berupaya melakukan proses evakuasi dengan alat seadanya.

“Tadi anggota dan warga langsung melakukan evakuasi. Alat seadanya dan ada truk yang melintas juga membantu evakuasi,” imbuh dia.

Atas kejadian ini, Edi menghimbau pada masyarakat agar lebih berhati-hati. Terlebih yang membawa beban berat dan melintas dimedan yang tidak mudah. Mengecek kondisi mesin juga sangat dibutuhkan, lengah sedikit saja tentunya berakibat fatal.

Berita Lainnya  Ribuan Warga Salat Ied di Alun-alun Wonosari, Umat Diminta Tetap Lakukan Kebaikan Meski Ramadan Telah Lewat

Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler