Politik
Bawaslu Gunungkidul Sebut Sejumlah Kampanye yang Dilakukan Paslon Melanggar Aturan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Masa Kampanye bagi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul sejak pekan lalu. Namun demikian, Bawaslu Gunungkidul telah menemukan kegiatan kampanye tatap muka dengan massa yang melebihi ketentuan.
Plt Ketua Bawaslu Gunungkidul, Tri Asmiyanto menjelaskan, pihaknya menemukan jumlah massa yang mengikuti kegiatan tatap muka melebihi aturan. Merujuk pada ketentuan PKPU Nomor 13 tahun 2020, jumlah massa maksimal hanyalah 50 orang saja.
“Kami sudah mencatat sejumlah paslon melakukan pertemuan tatap muka dengan jumlah lebih dari 50 orang,” jelas dia, Senin (05/10/2020).
Pihaknya selalu melakukan pengawasan melekat bagi kampanye paslon. Petugas pun kemudian mengingatkan tim saat melihat kerumunan massa yang lebih dari 50 orang.
“Kami juga memberi solusi, jika lebih dari 50 peserta yang tatap muka kami bagi menjadi tiga kali pertemuan, harapannya agar tidak ada kerumunan,” jelas dia.







Sejauh ini, dari tim kampanye keempat pasangan calon sudah sesuai dengan protokol kesehatan yang ditetapkan. Ia memberi contoh, penggunaan masker, jaga jarak, pengecekan suhu, sarana sterilisasi tangan juga telah disediakan oleh tim saat kampanye.
“Kami juga sudah mengaktifkan posko aduan di tiap kapanewon. Segala bentuk aduan hingga konsultasi terkait Pilkada bisa dilakukan disana, tidak hanya soal paslon, tetapi juga tentang daftar pemilih sementara (DPS),” papar Tri.
Dari sisi keamanan, sebetulnya memang lebih direkomendasikan kampanye dalam jaringan. Namun demikian sejauh ini, pihak Bawaslu belum menerima laporan pelanggaran kampanye dalam bentuk apapun. Namun, juga penggunaan kampanye daring belum dimanfaatkan oleh tim pemenangan.
“Belum ada yang melaporkan akan kampanye daring,” pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen