Connect with us

Sosial

Gelombang Kasus Terus Terjadi di Kecamatan Wonosari, 3 Orang Kembali Dinyatakan Positif Corona

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kasus positif corona kembali bertambah di Gunungkidul. Saat ini, berdasarkan hasil swab test yang telah keluar, ada tambahan 3 warga Gunungkidul yang positif corona. Adapun dalam penambahan kasus ini, masih ada keterkaitan dengan kasus 3,4,5 yang sebelumnya telah dinyatakan hasil serupa.

Adapun tambahan kasus positif ini merupakan hasil penelusuran yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul terhadap pasien positif ke 4 dan 5 asal Desa Wonosari yang terus dilakukan. Dinkes Gunungkidul melakukan pelacakan kepada ratusan orang yang diduga berinteraksi dengan pasien-pasien positif dari Kecamatan Wonosari itu.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul menuturkan, pihaknya mendapat hasil perihal adanya 3 kasus positif baru di Gunungkidul. Panambahan ini dipastikan setelah hasil swab test yang telah keluar.

Berita Lainnya  Tekan Tingginya Angka Kecelakaan di Gunungkidul, Polisi Edukasi Kalangan Pelajar

“Tiga kasus baru ini merupakan anggota keluarga dari pasien positif ke 4 dan 5,” terang Dewi,” Selasa (28/04/2020).

Ia menjelaskan, tiga kasus positif baru ini merupakan kasus Orang Tanpa Gejala atau kerap dikenal OTG. Artinya mereka dalam kondisi baik dan tidak ada keluhan kesehatan meski mengidap corona. Adapun ketiga pasien positif ini diketahui sempat melakukan interaksi dengan pasien-pasien positif sebelumnya.

“Mereka OTG, kondisinya baik. Saat ini sudah dibawa ke RSUD Wonosari untuk dilakukan isolasi di sana (RSUD Wonosari). Untuk saat ini, total ada 6 kasus positif dirawat,” jelasnya.

Lebih lanjut dikatakannya, temuan kasus positif ini bermula dari penelusuran kasus positif ke 3 di Gunungkidul. Dinkes kemudian melakukan tracing terhadap orang-orang yang diduga melakukan kontak dengan pasien positif ketiga itu. Adapun berdasarkan pelacakan, total yang mendapatkan penanganan awal mencapai 143 orang. Dari ratusan orang itu, dinas lantas melakukan rapid tes terhadap 124 orang.

Berita Lainnya  Potret Warga Menempuh Bahaya Lalui Jalur di Tengah Banjir

“Dari 124 itu 19 positif dan 105 negatif. Kemudian diteruskan untuk melakukan swab test kepada mereka, sudah ada 15 orang yang diambil swabnya dengan hasil 5 positif, 5 negatif, dan 5 menunggu hasil. Ada 4 orang masih belum diswab,” beber dia.

Adapun penelusuran terhadap kasus positif corona terus dilakukan. Pihaknya hari ini juga telah melakukan isolasi terhadap 11 orang yang masih menunggu hasil swab. Belasan orang tersebut menjalani isolasi di RSUD Saptosari.

“Untuk keseluruhan data, ada 62 PDP telah diambil spesm sebanyak 53 Jumlah positif ada 8, negatif ada 38 dan 7 dalam proses. Kemudian untuk ODP ada 980. PDP meninggal ada 15 dan 2 kasus positif sembuh,” kata dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler