Connect with us

Pemerintahan

Harga Komoditi Pokok di Pasaran Segera Bisa Dipantau Masyarakat Secara Online

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)—Dinas Perindustrian dan perdagangan Kabupaten Gunungkidul akan meluncurkan sebuah aplikasi berbasis online untuk mempermudahkan petugas dan masyarakat dalam melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok di pasaran. Saat ini Disperindag Gunungkidul tengah menggelar kerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Gunungkidul dalam penggarapan aplikasi yang berbasis web ini. Ditargetkan, pada awal tahun 2020 mendatang, aplikasi ini sudah dapat dimanfaatkan oleh jajaran pemerintah serta masyarakat.

Kepala Disperindag Gunungkidul, Johan Eko Sudarto menuturkan, pembuatan aplikasi berbasis online ini dimaksudkan untuk mempermudah dalam melakukan pemantauan harga di pasaran. Sehingga nantinya, data berkaitan dengan naik turunnya harga kebutuhan pokok masyarakat dapat terpantau dengan baik dan manakala diperlukan bisa segera dilakukan langkah antisipasi.

Berita Lainnya  Hari Pertama Kerja Bupati Endah Sidak Pelayanan Publik

“Selain memudahkan dalam bekerja juga sesuai dengan program di mana dengan semakin majunya teknologi yang harus diimbangi,” terang Johan Eko Sudarto, Kamis (03/10/2019).

Lebih lanjut ia mengungkapkan, untuk aplikasi ini, saat ini sedang proses penggarapan oleh Diskominfo Kabupaten Gunungkidul. Nantinya, selain memudahkan pemerintah, juga didesain untuk bisa diakses oleh masyarakat. Sehingga para konsumen mengetahui bagaimana kondisi harga kebutuhan pokok di pasaran secara mudah dan cepat.

“Target kami paling tidak tahun 2020 mendatang sudah dapat kami rilis dan dimanfaatkan dengan baik,” kata mantan Camat Ponjong tersebut.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Gunungkidul, Kelik Yunianto menambahkan jika saat ini proses penggarapan aplikasi berbasis online ini sudah mencapai 90 persen. Nantinya, masih ada beberapa komponen yang harus dilengkapi oleh dinas dan disesuaikan dengan kebutuhan dari dinas.

Berita Lainnya  Dipinang Nasdem Untuk Pilkada, Mantan Ketua DPRD Gunungkidul Gandeng Kepala Disdikpora

“Sudah 90, persen tinggal penyempurnaan akhir saja. Nanti akan dirilis bersamaan dengan aplikasi penunjang ketugasan internal lainnya,”  ucap Kelik.

Menurutnya, aplikasi ini akan berbasis website saja, pasalnya jika menggunakan google playstore, seringkali dikeluhkan oleh para pengguna karena terlalu memenuhi aplikasi di gawai masing-masing.

“Ini kita hanya membantu pembuatannya saja dan penyedia jaringan. Baik model dan isinya itu dikoordinasikan dengan Disperindag,” tambah dia.

Dengan pembuatan website ini, diharapkan membantu pemerintah dalam menjalankan ketugasan dan menyebarkan informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat Gunungkidul. Terlebih dalam pantauan harga-harga kebutuhan sangatlah dibutuhkan. Ini juga sesuai dengan visi misi dimana meuju daerah yang lebih melek akan teknologi.

Berita Lainnya  Sejumlah Perusahaan Besar Mulai Beroperasi Normal, Dinas Pantau Nasib Ribuan Pekerja Yang Sempat Dirumahkan

Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler