Connect with us

Sosial

Momentum Natal, Sejumlah Organisasi Gelar Kegiatan untuk Rekatkan Tali Persaudaraan

Diterbitkan

pada

BDG

Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Berbagai macam aksi sosial dilakukan sejumlah elemen masyarakat bertepatan dengan perayaan Natal pada Jumat (25/12/2020) ini. Organisasi Pramuka dan juga Pemuda Ansor misalnya, keduanya menggelar aksi sosial sebagai wujud kebhinekaan di Gunungkidul.

Ketua PAC GP Ansor Gunungkidul, Gus Lutfi Harits mengatakan, sejak Kamis (24/12/2020), sedikitnya 115 Pemuda Ansor turut mengamankan perayaan Natal 2020 ini di sejumlah gereja. Dengan sukarela hingga siang tadi mereka membantu aparat dari Kepolisian maupun TNI untuk mengatur lalu lintas di jalan depan gereja.

“Karena masih suasana covid-19, adapun yang kami turunkan cukup sedikit, hanya fokus pada titik-titik gereja dengan kapasitas umat banyak, misalnta St Petrus atau GKJ Wonosari,” papar Gus Lutfi.

Ia menambahkan, adapun kegiatan ini secara rutin dilakukan para pemuda Ansor. Namun demikian untuk membantu para aparat pada tahun ini pihaknya memastikan kondisi para anggota GP Ansor dalam keadaan sehat.

Berita Lainnya  Akan Segera Beroperasi, RSUD Saptosari Dapat Bantuan Mobil Emergency Canggih

“Ini memang sudah rutin, harapannya agar tercipta suasana yang sejuk dan damai antar pemeluk agama,” imbuh dia.

Sementara itu, Gerakan Pramuka Kwarcab Gunungkidul, pada pagi tadi melakukan anjangsana di salah satu rumah anggotanya yaitu Kristiana Riyadi. Ia merupakan Pendeta di GKJ Kemadang.

Suasana haru begitu kental terasa di kediaman Kristiana Riyadi di Jalan Baron KM 17, Kemadang, Tanjungsari. Ia tidak menduga jika Ketua Kwarcab Gunungkidul, Bahron Rasyid dan beberapa anggota pramuka akan berkunjung ke kediamannya.

“Beliau ini cukup berjasa pada kegiatan Pramuka Kwarcab Gunungkidul, beliau merupakan wakil ketua pusat pendidikan dan latihan,” ujar Bahron.

Dengan anjangsana ini pihaknya berharap, kebhinekaan yang ada di dalam pramuka justru makon merekatkan tali silaturahmi. Sejauh ini memang kegiatan pramuka tidak bisa dilakukan secara langsung karena pandemi.

Berita Lainnya  Upaya Atasi Masalah Sosial, Pemkab Gunungkidul Jalin Kerjasama dengan Dua Perguruan Tinggi

“Tadi sekaligus silaturahmi, tujuannya makin merekatkan kebersamaan kami,” pungkasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler