Connect with us

Sosial

Ramai Kabar Stok Buku Nikah Menipis di Berbagai Daerah, Gunungkidul Masih Aman

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Belakangan ini, tengah ramai diperbincangkan perihal menipisnya stok buku nikah di beberapa wilayah di Indonesia. Dalam kabar yang viral diberitakan oleh sejumlah media, stok buku nikah hanya cukup hingga bulan Oktober 2018 saja. Menipisnya stok tersebut salah satunya dikarenakan adanya lonjakan permohonan pernikahan yang sangat signifikan dalam beberapa waktu terakhir.

Namun kondisi itu tidaklah terjadi di Kabupaten Gunungkidul, Kantor Kementerian Agama Gunungkidul memastikan bahwa stok buku nikah di Gunungkidul dalam kondisi aman.

Kepala Seksi Bimas Islam Kemenag Gunungkidul, H. Arief Gunadi melalui salah satu sataf Bimas Islam, Sri Wahyuni, S.Ag mengatakan, bedasarkan perhitungan stok buku nikah yang ada di Kantor Kemenag saat ini masih terdapat 2.800 pasang. Dengan demikian, masyarakat tidak perlu khawatir jika Gunungkidul akan mengalami kekurangan buku nikah. Tidak hanya di Kemenag saja, melainkan dari masing-masing KUA pun juga memiliki stok yang masih aman.

Berita Lainnya  Pedagang Kecil Jadi Target Sasaran Pengedar Uang Palsu

“Belum pernah di Gunungkidul ada kekurangan stok buku nikah. Masih dalam kondisi aman, bahkan kadang justru berlebih,” kata Sri Wahyuni. Senin (10/09/2018) siang.

Menurutnya, situasi semakin aman karena sekarang ini, sudah mulai memasuki bulan di mana masyarakat sepi dalam menyelenggarakan hajatan pernikahan. Di sejumlah daerah masih sangat memegang teguh kepercayaan jika di bulan Suro tidak menggelar hajatan pernikahan lantaran berakibat pada nasib yang buruk.

“Agak sepi memang. Tapi ya ada daerah yang tidak ada pantangan hitungan Jawa. Tahun lalu saja kalau bulan seperti ini ada 200 lebih,” imbuh dia.

Dari awal tahun 2018 hingga akhir Agustus 2018 ini, terdapat 3.733 pasangan yang telah melangsungkan pernikahan. Buku-buku nikah itupun langsung diterbitkan oleh KUA di setiap kecamatan. Mayoritas masyarakat meyelenggarakan hajatan pada bulan Dzulhijah, Syawal dan beberapa bulan lain yang sekiranya dianggap bulan baik.

Kantor Kemenag Gunungkidul (Arista Putri)

Pada bulan Dzulhijah lalu misalnya, terdapat 754 pasangan yang telah dinikahkan. Jumlah tersebut menurun dibandingkan bulan Dzulhijah tahun 2017 lalu.

Berita Lainnya  Akhir Tahun Ini, Demam Berdarah Renggut Nyawa 1 Anak-anak dan 2 Orang Dewasa

Ia beberkan lebih lanjut, rata-rata setiap tahunnya, terdapat 5.500 pasangan yang menikah dari berbagai usia dan kalangan. Disinggung mengenai satu isu yang juga tengah santer diperbincangkan, yakni buku nikah palsu Sri Wahyuni dengan tegas di Gunungkidul belum pernah ditemukan hal semacam itu.

“Kami terus lakukan monitoring besama dengan sejumlah petugas dari tingkat Kanwil maupun lainnya. Jadi Alhamdulillah belum ada temuan semacam itu,” imbuh dia.

Sementara itu, Sugasto Kepala KUA Ponjong, mengatakan hingga bulan ini masih terdapat 100 pasang buku nikah di Kantor KUA Ponjong. Dengan demikian stok ini dianggap masih sangat mencukupi. Jika nantinya sekiranya telah menipis, dari pihak KUA tentu akan segera mengambil buku nikah di Kemenag Gunungkidul.

Berita Lainnya  Gizi Buruk Jadi Sorotan, Pemkab Gunungkidul Tak Mau Kecolongan

“Masih aman. Bulan lalu hanya 37 buku nikah yang kami terbitkan, jadi stok saat ini sangat aman,” ujarnya. (Arista Putri)

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler