Connect with us

Peristiwa

Sempat Terjepit Kabin, Sopir Truk Bermuatan Keprus Meninggal Dunia

Diterbitkan

pada

BDG

Ponjong(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kecelakaan tunggal terjadi di Dusun Nongko Sepet, Kalurahan Sidorejo, Kepanewon Ponjong Kamis (05/11/2020). Sebuah truk bermuatan batu keprus terperosok ke ladang dan membuat pengemudi mengalami luka parah. Bahkan diketahui bahwa sopir tersebut meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit.

Kasi Humas Polsek Ponjong, Aipda Jayadi mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Saat itu, truk dengan nomor polisi AB 8571 NK yang dikemudikan oleh Misran (60) warga Dusun Ngrombo, Kalurahan Bedoyo, Kapanewon Ponjong tersebut melaju dari arah Bedoyo menuju Ponjong.

Sesampainya di lokasi kejadian, pada jalan yang menurun pengemudi truk tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya. Truk yang bermuatan batu keprus justru oleng dan keluar jalur.

Berita Lainnya  Tabrak Lari di Jalan Wonosari-Jogja, Pemotor Tewas Terlindas

“Truk itu masuk ke ladang warga dan terperosok ke kanan menimpa tiang listrik,” ucap Jayadi, Kamis siang.

Ia mengatakan, akibat insiden itu, kendaraan mengalami kerusakan cukup parah pada bagian kabin. Sopir yang berada di dalamnya pun mengalami luka cukup parah di kepala akibat benturan tersebut. Bahkan sopir sempat terjepit kabin yang ringsek tersebut.

“Sopir mengalami luka parah di bagian leher dan meninggal dunia saat dilarian ke rumah sakit oleh warga yang melintas,” jelas Jayadi.

Disinggung mengenai penyebab kecelakaan, saat ini petugas masih melakukan penyelidikan. Namun dugaan sementara kecelakaan maut itu disebabkan oleh putusnya cincin as roda truk bagian depan kanan.

Berita Lainnya  Serudukan dengan Mobil Brio, Pemotor Alami Pendarahan di Telinga

“Kami menghimbau agar pengguna kendaraan lebih berhati-hati, selalu cek kondisi kendaraan dan tidak membawa beban berlebih,” terang dia. (DINA KAMILA)

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler