Info Ringan
Tujuh Manfaat Air Kurma Bagi Kesehatan






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Infused water yang menggunakan kurma, menurutnya adalah air nano terbaik. Buah kurma memang dikenal memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Buah ini mengandung berbagai nutrisi seperti vitamin, mineral, protein, serta karbohidrat. Ini dia manfaat lain dari air rendaman kurma.
Detoksifikasi Racun
Manfaat air rendaman kurma mengandung alkali yang diketahui dapat menetralkan racun-racun di dalam tubuh. Dengan rutin meminum air kurma ini racun-racun dalam tubuh dan pencernaanmu akan terbuang secara otomatis.
Manfaat Air Rendaman Kurma Bisa Tingkatkan Fungsi Otak
Buah kurma sendiri mengandung kalium. Hal tersebut membuat tubuh mudah menyerap oksigen dan menyebarkannya ke otak. Penyerapan dan penyebaran oksigen yang baik di dalam otak akan meningkatkan fungsi organ vital. Aktivitas otak pun akan semakin membaik, termasuk proses mengingat, berpikir, merespons, dan sebagainya.







Mampu Menstabilkan Tekanan Darah
Kemudian, manfaat air rendaman kurma juga bisa menstabilkan tekanan darah serta menjaga kinerja jantung. Kandungan kalium dalam kurma juga bagus untuk mencover Anda saat lelah. Jadi air rendaman kurma ini sangat dianjurkan atau baik untuk dikonsumsi saat sahur dan buka puasa.
Manfaat Air Rendaman Kurma untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Menurut beberapa ahli, kurma memiliki kandungan yang dipercaya untuk menguatkan otot-otot rahim. Hal ini tentu sanga tmenguntungkan ibu hamil terutama ketika menjelang proses melahirkan. Selain itu, kurma juga mengandung nutrisi lain yang sangat berguna untuk memperkaya kualitas ASI. Tak heran ibu yang sedang program menyusui pun mengkonsumsi air rendam kurma.
Baik untuk Anak-Anak
Selanjutnya, manfaat air rendaman kurma untuk anak-anak sangat baik kandungannya. Kurma mengandung gula alami dari semua jenis buah-buahan. Yaitu, berupa fruktosa, glukosa dan sukrosa yang mampu memasok energi bagi si kecil.
Atasi Alergi
Kurma juga diketahui kaya akan sulfur organik yang dapat mengurangi reaksi alergi dan juga alergi musiman. Zat ini dapat mengatasi alergi kronik seperti rhinitis. Rhinitis adalah alergi yang ditandai dengan gejala mirip flu. Seperti bersin-bersin hebat, mata merah, hidung berair dan tersumbat, sakit kepala, dan lainnya.
Kandungan Air Rendaman Kurma yang Kaya Nutrisi
Tahukah Anda bahwa nutrisi dalam kurma jumlahnya tidak sedikit? Di dalam satu buah kurma terdapt, asam folat, asam pantotenat, vitamin A, vitamin C, vitamin B kompleks (B1,B2,B3,B12,dll), vitamin K, kalium, sodium, fosfor, magnesium, zat besi dan masih banyak lagi. Maka tak heran jika air rendaman kurma ini disebut-sebut sebagai multivitamin yang sangat lengkap bagi tubuh.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks