Pemerintahan
Upaya Pemerintah Ratakan Pembangunan Infrastruktur di Zona Utara Gunungkidul






Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Berbicara tentang kondisi infrastruktur di Kabupaten Gunungkidul memang tidak ada habisnya. Bagaimana tidak, di daerah ini masih banyak jalan dalam kondisi rusak sedang hingga rusak berat yang belum tersentuh pembangunan baik dari tingkat bawah, kabupaten, bahkan tingkat provinsi, hingga pusat. Padahal akses jalan sangat penting untuk mobilitas atau jalur ekonomi masyarakat. Dengan kondisi demikian, pemerintah dari setiap lini berkoordinasi untuk berupaya mengakses anggaran untuk pembangunan.
Seperti halnya dengan kondisi jalan Sambipitu-Tawang dan Tawang-Serut dua ruas jalan ini digelontor anggaran miliaran rupiah untuk pembangunannya di tahun 2023. Beberapa bulan dilakukan penggarapan, saat ini ruas jalan yang dimanfaatkan sebagai jalur alternatif di zona utara ini telah selesai dan diresmikan oleh pejabat Gunungkidul maupun provinsi.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Gunungkidul, Irawan Jatmiko mengatakan, untuk pembangunan jalan ini sebagai upaya pemerintah memberikan akses yang memudahkan masyarakat dalam mobilitas. Adapun penanganan long segmen ruas jalan Sambipitu-Tawang digelontor anggaran 2,6 miliar sedangkan ruas jalan Tawang-Serut sebesar 8,6 miliar rupiah dengan panjang jalan 8,2 km.
“Untuk sumber dana yang digunakan adalah Dana Alokasi Khusus (DAK),” kata Irawan JAtmiko, Jumat (29/12/2023).
Lebih lanjut ia mengungkapkan, pemantauan secara berkala tentunya tetap dilakukan oleh jajarannya dan instansi terkait. Selama 6 bulan kedepan, masih dalam masa pemeliharaan jikapun ditemukan adanya kerusakan maka hal tersebut masih menjadi tanggung jawab dari pihak rekanan untuk melakukan perbaikan.







Sementara itu, Bupati Gunungkidul, Sunaryanta dirinya tidak memungkiri bila masih ada banyak sekali jalan di wilayah Gunungkidul yang dalam kondisi rusak. Meski begitu, beberapa tahun terakhir juga banyak program pemerintah yang berkaitan dengan pembangunan jalan.
“Sudah banyak jalan-jalan yang dibangun, untuk di ruas jalan ini sebagai upaya pemerintah untuk pemerataan akses jalan agar tidak ada ketimpangan dengan zona selatan dan tengah,” kata Sunaryanta, usai menghadiri acara peresmian jalan Sambipitu-Tawang.
Dirinya menyadari bila jalan merupakan akses utama dan berkaitan erat dengan ekonomi masyarakat. Dengan adanya pembangunan di zona utara diharapkan potensi ekonomi masyarakat juga mengalami peningkatan.
“Harapannya bisa potensi ekonomi masyarakat meningkat sehingga ekonomi di zona tengah, utara, dan selatan sama rata,” tutup dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks