fbpx
Connect with us

Pemerintahan

Dinilai Sudah Terlalu Tua, Pemkab Gunungkidul Akan Beli Mobil Dinas Anyar Untuk Bupati

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Tahun ini, Bupati Gunungkidul, Badingah bakal mendapatkan mobil dinas anyar. Langkah ini diambil lantaran mobil dinas yang saat ini digunakan dianggap sudah terlalu tua dan perlu peremajaan. Untuk pengadaan mobil dinas Bupati tersebut, Pemkab Gunungkidul telah menganggarkan dana sebesar Rp570.000.000. Selain untuk Bupati, pada tahun ini Pemkab juga telah menganggarkan pengadaan kendaraan dinas untuk sejumlah OPD. Total, dana yang dianggarkan mencapai miliaran rupiah.

Kepala Bidang Aset, Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Gunungkidul, Prihatin Eka Widada menjelaskan, pengadaan mobil dinas untuk Bupati dan perangkat daerah ini tertuang dalam program kegiatan di APBD tahun 2019. Sebenarnya rencana pengadaan mobil dinas untuk Bupati telah disepakati oleh Pemkab dan DPRD tahun 2018 lalu menggunakan anggaran APBD Perubahan. Akan tetapi, rencana tersebut tidak bisa terealisasi lantaran APBD Perubahan untuk Gunungkidul tidak disetujui oleh Gubernur DIY. Sehingga pada akhirnya, pengadaan mobil dinas untuk bupati Gunungkidul harus tertunda dan baru bisa direalisasikan pada tahun ini.

Berita Lainnya  Getirnya Pasangan Ini Melihat Dua Putri Cantiknya Alami Kembar Siam

“Tahun lalu kan tidak dapat anggaran jadi batal. Rencananya akan dibeli pada tahun 2019 ini,” kata Prihatin Eka Widada, Kamis (24/01/2019).

Koordinasi dan konsultasi telah dilakukan oleh BKAD dengan Bupati Gunungkidul. Pokok bahasan dalam komunikasi yang dilakukan tersebut adalah untuk menentukan mobil jenis apa yang akan dibeli untuk mobil dinas penunjang mobilitas Bupati. Dalam komunikasi yang dilakukan ini, jenis mobil tentunya disesuaikan pula dengan anggaran dan kondisi wilayah atau jalan di Gunungkidul. Disepakati, alokasi anggaran untuk mobil dinas Bupati sebesar Rp 570.000.000.

Lebih lanjut berbagai pertimbangan tentunya juga telah dibicarakan. Pembelian dan pemberian mobil dinas selain memperlancar aktivitas, juga berkaitan dangan kondisi mobil dinas yang digunakan saat ini. Mengingat mobil dinas yang setiap harinya digunakan oleh Bupati telah berusia lebih dari 5 tahun.

“Pembaruan unit memang hal yang wajar dilakukan. Untuk menunjang segala keperluan dan tentunya keselamatan, dari DPRD juga telah sepakat,” imbuhnya.

Adapun untuk pengadaan mobil dinas, pihaknya telah menganggarkan dana sebesar 1,2 miliar. Rinciannya adalah pengadaan untuk satu unit mobil untuk Bupati, satu unit mobil untuk layanan di Dinas Kominfo, satu mobil untuk layanan Pajak Bumi dan Bangunan serta satu unit untuk operasional Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Berita Lainnya  Ucap Bismillah, Wakil Bupati Immawan Wahyudi Deklarasikan Diri Siap Maju Pilkada Gunungkidul

Sementara itu, Bupati Gunungkidul, Badingah, saat dikonfirmasi terkait pengadaan mobil dinas baru tidak banyak berkomentar. Ia hanya mengungkapkan bahwa kendaraan yang digunakan sudah lebih dari lima tahun. Hal ini dibuktikan dengan tahun pembuatan mobil yang tertera dalam Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

“Mobil yang saya pakai (Toyota Fortuner) dibuat 2011 dan ini bisa dilihat di STNK,” katanya.

Untuk kendaraan dinas, Badingah memiliki dua mobil yakni Toyota Fortuner dan Toyota Camry yang dibeli di 2015. Namun demikian, dari dua mobil ini, Badingah lebih banyak menggunakan Toyota Fortuner untuk beraktivitas karena dinilai lebih cocok dengan medan di Gunungkidul.

Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata2 minggu yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Pariwisata2 bulan yang lalu

Miliki Daya Tarik Tersendiri, Wota-wati Bersolek Jadi Kawasan Green Tourism

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Girisubo,(pidjar.com)– Padukuhan Wota-wati yang berada di Kalurahan Pucung, Kapanewon Girisubo merupakan daerah yang memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan padukuhan lain...

Pariwisata4 bulan yang lalu

Daop 6 Yogyakarta Bersama Korlantas Polri Gelar Sosialisasi Keselamatan, Pelanggaran Lalu Lintas Ditindak

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) — Daop 6 Yogyakarta bersama Korlantas POLRI melakukan sosialisasi keselamatan dan penindakan pelanggaran lalu lintas di area...

Pariwisata4 bulan yang lalu

Gelaran Gunungkidul Tourism Festival Untuk Tarik Wisatawan Saat Low Season

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Pemerintah Kabupaten Gunungkidul terus berupaya memperkenalkan obyek wisata yang dimiliki kepada khalayak ramai. Salah satu kegiatan Dinas Pariwisata Gunungkidul...

Berita Terpopuler